Dikabarkan Hilang, Bocah MTs Ditemukan

Dikabarkan Hilang, Bocah MTs Ditemukan

    BETVNEWS - Salah seorang Siswa Madrasah tsanawiyah bernama Surya Bagus Satria berusia 14 tahun, yang dikabarkan hilang sejak 4 Februari lalu akhirnya ditemukan.   Dari laporan yang diterima pihak Polsek Ratu Samban, korban sempat dimarahi oleh kakak kandungnya lantaran bermain handphone dan tidak belajar. Usai dimarahi, korban tanpa sepengetahuan kakaknya menyiapkan perbekalan baju dan sekitar pukul 22.00 wib korban meninggalkan rumah kontrakkan kakaknya di kawasan Anggut Dalam Kecamatan Ratu Samban.   Korban ditemukan saat berada di rumah salah seorang warga Surabaya bernama Ses Edi Jaya, yang kasihan melihat korban berada di depan rumahnya hingga akhirnya merawatnya.   Saat dikonfirmasi melalui pesan whatsapp, Kanit Reskrim Polsek Ratu Samban, Iptu Wahyu Wijayanta membenarkan korban hal tersebut dan telah mengembalikannya ke kakak korban.   (Panjidestama)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: