Diduga Depresi, Warga Purbosari Nekad Gantung Diri

Diduga Depresi, Warga Purbosari Nekad Gantung Diri

BETVNEWS - Lagi peristiwa memiluhkan terjadi di Kabupaten Seluma, seorang Kakek berinisial J-M (70) nekad mengakhiri hidupnya dengan melakukan aksi yang merenggut nyawanya. J-M ditemukan pertama kali oleh adik kandungnya Repa Andriato sekitar pukul 07.30 Rabu pagi. Dalam kesehariannya, korban sebenarnya tinggal bersama istrinya. Namun pada saat korban melakukan aksi tersebut, istrinya sedang berada dirumah anaknya yang tidak jauh dari rumah korban. "Posisinya korban memang sedang sendiri dirumah, karena nenek saya sedang tidak dirumah, dia menginap dirumah anaknya," ujar Andrianto Cucu Korban, Rabu (11/03). Menurut Andrianto, sepengetahuan dirinya bahwa kakeknya tersebut tidak memiliki permasalahan dalam keluarga maupun tetangga. Bahkan sampai korban sudah meninggal, diketahui tidak ada persoalan yang terjadi sebelumnya. "Tidak ada permasalahan apapun, kita mengenal dirinya baik. Kita akan langsung makamkan korban di TPU RT 13 Desa Purbosari," tambahnya. Sementara itu pihak kepolisian dari Polsek Seluma, langsung melakukan olah TKP untuk memastikan penyebab kematian korban. Dari hasil tersebut, Kapolsek Seluma AKP Agus Norman mengatakan, bahwa ini murni tindakan bunuh diri. "Tidak ada tanda-tanda kekerasan lain di tubuh korban, serta dari keterangan saksi ini murni bunuh diri," sampai AKP Agus Norman. Ia menambahkan, bahwa berdasarkan beberapa keterangan yang didapat dugaan kuat korban nekad melakukan ganrung diri, lantaran depresi terhadap penyakit yang dideritanya secara menahun. "Korban diduga depresi, lantaran penyakit yang dideritanya tidak sembuh-sembuh," tambahnya. Namun pihak keluarga enggan dilakukan tindakan visum dan otopsi terhadap jenazah korban, sehingga kasus tersebut tidak akan dilanjutkan oleh Polsek Seluma. (Wizon Paidi)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: