Rumah Warga di Kepahiang Porak Poranda Disambar Petir

Rumah Warga di Kepahiang Porak Poranda Disambar Petir

Rumah Warga di Kepahiang Porak Poranda Disambar Petir--(Sumber Foto: Hendri/BETV)

BENGKULU, BETVNEWS  - Disambar petir rumah warga di Desa Kuto Rejo Kecamatan Kepahiang, Kabupaten Kepahiang porak poranda. Peristiwa tersebut terjadi Rabu (12/3/2025) bersamaan dengan umat muslim yang tengah melaksanakan buka puasa.

Kepala Desa (Kades) Kuto Rejo, Nur Kholis saat dikonfirmasi melalui sambungan telefon membenarkan adanya peristiwa rumah warganya atas nama Afrizal Suratno (39) tersambar  petir hingga mengakibatkan tembok rumah yang terbuat dari beton bata mengalami kehancuran yang cukup parah.

"Benar saya baru mendapatkan laporan itu, kalau ada rumah warga kami yang tersambar petir yang kejadiannya petang ini, sehabis Salat Magrib," ucap Nur Kholis.

BACA JUGA:Aksi Nekat Pria 29 Tahun di Seluma, Coba Akhiri Hidup Sambil Live Facebook

BACA JUGA:Pasukan Kuning Dapat Bingkisan Sembako Ramadan dari Kejari Kepahiang

"Ada beberapa bagian rumah mengalami kerusakan, seperti tembok bagian belakang jebol hingga merusakan beberapa perabotan rumah," jelasnya.

Sambung Kades, saat ini Pihkanya dengan pemerintahan desa tengah melakukan evakuasi terhadap korban dan juga perabotan rumah yang masih bisa diselamatkan.

"Alhamdulillah syukur tidak ada korban jiwa namun kerugian yang dialami warga kami ini cukup besar, karena bukan saja tembok rumah yang jebol tapi tidak sedikit juga perabotan mengalami kerusakan," jelasnya.

BACA JUGA:Sidang Korupsi Dana Desa Puguk Pedaro, Mantan Kades Dituntut Bayar Uang Pengganti Rp547 Juta

BACA JUGA:Murman Effendi Sebut Tak Ada Kerugian Negara di Kasus Tukar Guling, Minta Keringanan Hukuman

"Untuk totoal kerugian belum bisa kami rincikan karena kondisi saatnini masih hujan untuk kami lakukan pendataan," demikian Nur Kholis.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: