Puluhan Honorer Pol PP Damkar kembali Datangi BKD

Puluhan Honorer Pol PP Damkar kembali Datangi BKD

BETVNEWS.- Senin siang (28/12) puluhan honorer di dinas Polisi Pamong Praja dan Pemadam Kebakaran (Pol PP Damkar) kabupaten Mukomuko kembali mendatangi kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) untuk menuntut hak mereka yang belum dibayarkan. Puluhan honorer ini mendatangi BKD dengan membawa serta satu unit kendaraan damkar, sebagai bentuk protes karena belum dibayarnya gaji mereka. Disampaikan Riyesdi, salah satu perwakilan honorer dari dinas Pol PP Damkar bahwa hari ini mereka harus mendapatkan kepastian terkait gaji mereka. "Hari ini kami harus dapat kejelasan gaji kami, dan harus dibayarkan hari ini juga," jelasnya. Sampai saat ini para honorer masih menunggu keputusan dari BKD dan pemda sembari berorasi dan membunyikan sirine menggunakan kendaraan damkar. (Jemiand)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: