860 Guru Belum Terima Tunjangan Sertifikasi
BETVNEWS.- Hingga hari ini sebanyak 860 orang guru di Kabupaten Mukomuko belum menerima pembayaran sertifikasi untuk triwulan ketiga. Seharusnya tunjangan sertifikasi bagi para guru di Kabupaten Mukomuko ini sudah dibayar pada pertengahan bulan lalu. Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Mukomuko, Ruslan Nasir mengatakan bahwa sampai saat ini pihaknya masih melakukan proses untuk pembayaran tunjangan sertifikasi guru ini. "Saat ini pihak dinas sedang melakukan print out terkait dengan SK dari kementrian dan ditargetkan selesai dalam beberapa hari ini," jelasnya. Ia pun menargetkan pembayaran jangan sertifikasi guru ini akan sudah dibayar pada minggu depan dan kepada guru penerima sertifikasi diharapkan bersabar karena semuanya masih dalam proses. (jemiand)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: