Syarat Pendirian Sekolah Swasta Diperketat

Syarat Pendirian Sekolah Swasta Diperketat

BETVNEWS, - Saat ini perkembangan dunia pendidikan di Kabupaten Mukomuko semakin berkembang, dengan menjamurnya sekolah swasta berbasis Islam yang sudah mulai mengalahkan eksistensi sekolah Negeri.

Dinas pendidikan dan kebudayaan Kabupaten Mukomuko, mencatat bahwa saat ini sekolah swasta perkembangannya sangat pesat sehingga para orang tua lebih berminat menyekolahkan anak-anaknya disekolah swasta.

Dijelaskan Epi Mardiani PLT kepala dinas pendidikan dan kebudayaan kabupaten Mukomuko bahwa Imbas dari menjamurnya sekolah swasta ini tentu saja sekolah negeri yang selama ini menjadi sekolah favorit sudah mulai kekurangan murid.

"Pada tahun ajaran 2021/2022 sekolah negeri sudah mulai merasakan imbas dari menjamurnya sekolah swasta, khususnya dalam kota Mukomuko, saat ini sekolah negeri sudah mulai kekurangan murid," jelas Plt Kadis.

Selanjutnya untuk menyikapi hal tersebut pihak dinas meminta sekolah negeri untuk berinovasi dan mengembangkan program yang sudah ada agar bisa bersaing dengan sekolah swasta.

"Untuk bersaing dengan sekolah swasta maka pihak sekolah negeri ini harus kreatif dan inovatif, terutama dalam pengembangan program yang ada disekolah, selain itu pihak dinas juga akan memperketat syarat pembentukan sekolah swasta yang baru, hal ini dengan tujuan agar sskolah negeri tetap bisa berkembang," tutup Epi Mardiani.

(jemiand)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: