Jelang Laga Kontra Indonesia, Timnas Vietnam Minta Tolong ke AFF dan FIFA

Kamis 05-01-2023,13:18 WIB
Reporter : (**)
Editor : Wizon Paidi

BETVNEWS- Vietnam sukses melaju ke semifinal Piala AFF 2022 sebagai juara Grup B. Timnas Vietnam akan menghadapi runner up Grup A, yakni timnas Indonesia.

Dengan status juara grup, Vietnam akan melakoni laga tandang terlebih dahulu pada leg pertama semifinal Piala AFF 2022.

BACA JUGA:Kuy Tambah Wawasan! Ini 5 Wisata Sejarah yang Ada di Jogja, Cek Informasi lengkapnya di Sini

Sesuai jadwal semifinal Piala AFF 2022, pertandingan leg pertama Indonesia vs Vietnam akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Jumat 6 Januari 2023.

Jelang laga tersebut, Federasi Sepak Bola Vietnam (VFF) ) meminta AFF dan FIFA untuk memperkuat keamanan.

Vietnam meminta jaminan keamanan saat bertanding di Indonesia pada laga semifinal Piala AFF 2022.

BACA JUGA:Mengapa Harga BBM di Tiap Daerah Berbeda-beda? Ini Penjelasannya...

Presiden Tran Quoc Tuan mengungkapkan, VFF ingin timnas Vietnam dilindungi secara secara ketat selama berada dan bermain di Indonesia.

VFF tidak ingin terulang lagi kejadian pelemparan bus tim Thailand di Jakarta pada 29 Desember lalu.

BACA JUGA:Harga Pertamax Turun, Kenapa Pertalite Tidak? Ini Alasannya

"Sebelum timnas Vietnam berlaga di tempat yang rentan seperti itu, saya harap tim mendapat perlindungan ketat," ujar Quoc Tuan seperti dikutip dari Zing News, Rabu 4 Januari 2023, 

Skuat timnas Vietnam dikabarkan telah berada di Indonesia. Mereka dijadwalkan berlatih Rabu ini di kompleks Stadion GBK.

(**)

Kategori :