Dikejar hingga ke Rumah, Kemudian Ditusuk dan Meninggal Dunia, Begini Penjelasan Saksi

Minggu 08-01-2023,16:22 WIB
Reporter : Angga
Editor : Wizon Paidi

BENGKULU, BETVNEWS - Kasus pembunuhan kembali terjadi di Kota Bengkulu, seorang pemuda bernama Dani (25) meregang nyawa setelah diserang dan ditusuk oleh sekelompok orang, di Jalan Merapi Kota Bengkulu Minggu 8 Januari 2023 sekitar pukul 04.00 WIB.

Berdasarkan keterangan Revi pemilik rumah tempat korban ditusuk, bahwa salah satu pelaku menggedor dan mendobrak rumahnya, kemudian langsung masuk ke dalam rumah.

BACA JUGA:Cegah Balap Liar, Unit Turjagwali Lakukan Patroli Malam, Jumlah Kendaraan yang Diamankan Luar Biasa

Pelaku sempat kepergok oleh Andri (66) dan Revi, dimana pelaku sempat akan menyerang kedua saksi tersebut dengan menggunakan senjata tajam, namun dihadang oleh rekannya yang lain.

Kemudian para pelaku menanyakan keberadaan korban, kemudian dijawab oleh Revi bahwa yang dimaksud sudah dua hari tidak ke rumah. 

BACA JUGA:Jajanan Ciki Ngebul Berbahaya? Berikut Penjelasannya

Selanjutnya para pelaku pergi dari lokasi dengan menggunakan sepeda motor.

"Dia juga sempat buka kamar aku, orangnya gemuk dan kurus. Sempat mau nyerang juga, tapi dihadang sama rekannya yang lain, dan nanya dimana Dani, aku yang ketakutan bilang kalau Dani tidak pulang 2 hari," ungkapnya. 

BACA JUGA:Mulai Terkuak!! Ladang Ganja Seluas 1 Hektar di Rejang Lebong ada Pemodal, Ini Dia Orangnya

Kemudian saksi langsung memeriksa keadaan rumah, selain untuk memastikan keselamatan anggota keluarga juga untuk melihat keadaan rumah setelah para pelaku masuk.

Setelah dilakukan pemeriksaan kondisi rumah, mereka dikejutkan dengan keberadaan korban yang tergeletak di kamar mandi, dengan kondisi berlumur darah akibat luka tusuk di dada sebelah kiri.

BACA JUGA: Kuota Jamaah Haji 2023 Bengkulu Akan Kembali Normal, Berikut Sebarannya

Diduga bahwa korban ini sudah ditusuk sebelumnya oleh para pelaku, kemudian berhasil melarikan diri dan bersembunyi di rumah saksi, yang diketahui merupakan orang tua angkat korban.

BACA JUGA:Tumpukan Sampah Menggunung Hiasi Kota Bengkulu, Siapa yang Bertanggung Jawab?

Korban kemudian dibawa ke Rumah Sakit Harapan dan Doa (RSHD) Kota Bengkulu oleh tetangganya menggunakan mobil dan langsung dirawat di ICU. Namun sayang, korban dinyatakan meninggal dunia di Rumah Sakit akibat dari tusukan yang mengenai paru-parunya.

Kategori :