Berawal saat mobil yang dikendarai Kurnia datang dari arah Bentiring menuju ke Polsek Muara Bangkahulu, tiba di TKP mobil terlalu melebar ke jalur kanan.
Selanjutnya dari arah berlawanan datang motor yang dikendarai pasangan suami istri, sehingga kecelakaan pun tak dapat dihindari.
"Mobil Brio yang dinaiki mahasiswi tersebut datang dari arah bentiring itu melebar dan masuk ke jalur lawannya, dan kendaraan motor MX King yang datang berlawanan pun bertabrakan dan terjadilah kecelakaan tersebut," kata Kanit Gakkum.
Untuk saat ini, kedua kendaraan telah dibawa ke Mapolresta Bengkulu sebagai barang bukti untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.
(*)