BETVNEWS - Kembali beranjak ke Kota Bengkulu yang memiliki pesona alam yang tak kalah indah dari destinasi wisata mana pun.
Bengkulu adalah kota yang memiliki potensi wisata yang sangat menjanjikan, tak heran jika banyak dari wisatawan mencoba berkunjung ke destinasi satu ini.
Salah satunya Pantai Padang Betuah yang berada di lokasi Bengkulu Tengah, Provinsi Bengkulu, bertepat di Desa Padang Betuah Kecamatan Pondok Kelapa.
Ditemani dengan deburan ombak di lautan dan disertai penorama hijau, membuat pantai ini sangat memanjakan mata.
BACA JUGA:Air Terjun Napal Jungur di Seluma, Destinasi Wisata Alam Terbaik Dikunjungi Bersama Keluarga
Terlebih, pantai ini disebut-sebut sebagai Pantai Tanah Lot di Bali, sehingga Pantai Padang Betuah menjadi salah satu destinasi primadona di Bengkulu Tengah.
Apalagi, banyak pengunjung yang senang berwista alam di pantai, tak heran suasana pantai menjadi tempat yang dapat menghilangkan stres dan kejenuhan.
BACA JUGA:Nikmati Keindahan Pantai Danau Kembar, Salah Satu Rekomendasi Wisata Pantai di Provinsi Bengkulu
Tidak salah lagi, pantai ini menjadi tempat yang direkomendasikan untuk berlibur, dengan menjanjikan ketenangan dan sensasi yang memanjakan mata.
Pantai ini memiliki pasir putih, selain itu pengunjung dapat menikmati suara deburan ombak yang mendamaikan.
BACA JUGA:Kawasan Cagar Alam di Seluma Turun Jadi Taman Wisata Alam, Jonaidi, SP: Luasnya capai 170 Hektare
Dilansir dari direktoripariwisata.id, pengunjung dapat menempuh lokasi kurang lebih 30 menit dari Kota Bengkulu.
Dengan akses jalan yang mudah, Anda bisa menggunakan kendaraan roda dua dan empat, bahkan pantai tersebut juga sering dijadikan tempat wisata lokasl masyarakat sekitar.