Berdasarkan jadwal pencairan di tahun sebelumnya, PKH 2023 tahap 4 cair dari tanggal 1 Oktober hingga 31 Desember 2023.
Dengan begitu, hari ini bansos PKH sudah cair kepada sejumlah penerima manfaat di beberapa wilayah Indonesia secara bertahap.
Berikut jadwal lengkap penyaluran PKH 2023:
- PKH tahap 1: mulai Januari hingga Maret 2023.
- PKH tahap 2: mulai April hingga Juni 2023.
- PKH tahap 3: mulai Juli hingga September 2023.
- PKH Tahap 4: mulai Oktober – Desember 2023.
Pencairan PKH 2023 kemudian disalurkan setiap tiga bulan selama satu tahun, melalui dua cara yaitu melalui Bank Himbara dan juga melalui Kantor Pos.
Untuk mengetahui apakah kamu terdaftar sebagai penerima PKH atau bukan, kamu bisa mengecek penerima PKH tahap 4 melalui laman Cekbansos.kemensos.go.id.
Berikut cara cek penerima bansos PKH tahap 4 alokasi Oktober-November-Desember 2023 melalui laman Cekbansos.kemensos.go.id:
1. Akses website cekbansos.kemensos.go.id
2. Siapkan kartu identitas berupa KTP sebagai acuan pengisian data
3. Masukkan detail alamat lengkap sesuai yang diminta
4. Masukkan nama lengkap seperti yang tertera di KTP
5. Masukkan kode captcha yang muncul di kolom
6. Selanjutnya, klik bagian "Cari Data".
7. Tunggu beberapa saat hingga sistem selesai memproses data
BACA JUGA:Bansos Ini Untuk Kamu! BLT PKH 2023 Cair Lagi Rp750.000, Cek Penerimanya dan Pastikan Namamu Ada
Jika terdaftar sebagai penerima PKH tahap 4, layar akan menampilkan sejumlah informasi yang bisa kamu baca.