Jadi Simbol Palestina! Ini Manfaat Buah Semangka untuk Ibu Hamil, Ampuh Mengatasi Morning Sickness, Apa Itu?

Jumat 03-11-2023,16:50 WIB
Reporter : Annisa
Editor : Wizon Paidi

BETVNEWS - Berikut ini terdapat buah yang baik dikonsumsi untuk ibu hamil. Ya, salah satunya adalah semangka. Tidak hanya itu, saat ini tengah beredar banyak gambar semangka di laman sosial media, yang menjadi simbol pendukung untuk Palestina. Sudahkah kamu tahu manfaat dari buah ini? Simak ulasannya di sini.

Buah dengan kulit berwarna hijau ini memiliki kandungan air yang banyak. Sehingga akan mampu membantu mencukupi kebutuhan cairan pada tubuh khususnya saat seorang ibu mulai mengalami muntah.

BACA JUGA:Jangan Dibuang Dulu! Kulit Semangka Ampuh Kurangi Penuaan hingga Tingkatkan Libido, Cek Kandungannya di Sini

Semangka cocok dikonsumsi bagi bumil (ibu hamil), dengan mempunyai kandungan seperti vitamin A, B6, C, magnesium, hingga kalium dapat kurangi gejala morning sickness. Bahkan bengkak di tangan dan kaki bisa berkurang, dan bisa mencegah kram otot yang umumnya terjadi di trimester 3 kehamilannya.

Tentu saja, tidak semua buah bisa dimakan oleh ibu mengandung, hal ini dikarenakan kandungan yang ada di dalamnya berbeda dan bahkan bisa membahayakan sang buah hati. Untuk itu, bagi wanita yang sedang hamil muda disarankan agar mengonsumsi buah yang baik untuk kesehatan ibu dan janinnya.

BACA JUGA:3 Agustus Jadi Hari Semangka Sedunia, Yuk Cobain Resep Es Semangka Susu, Lezat dan Menyegarkan!

Semangka dengan nama latin Citrullus lanatus merupakan tumbuhan yang berasal dari Afrika. Dengan memiliki daging berwarna merah dan rasa yang manis, buah ini cukup populer dan tidak hanya jadi camilan bumil.

Selain baik untuk kesehatan, berikut ini beberapa kandungan yang ada pada buah semangka 100 gram.

Kalori: 28 kkal.

Protein: 0,5 gram (g).

Lemak: 0,2 g.

Karbohidrat: 6,9 g.

Serat: 0,4 g.

Kalsium: 7 miligram (mg).

Fosfor: 12 mg.

Kategori :