Bahan sirup gula:
- 600 ml air
- 150 gram gula pasir
Bahan:
- 300 gram belimbing (diblender halus dan disaring)
- 2 buah jeruk nipis (diambil airnya)
- 200 gram belimbing (dipotong-potong)
- 1 bungkus nata de coco
- 2 buah ketimun (dikeruk panjang)
- 1 sendok teh selasih (direndam dalam air dingin)
Bahan Pelengkap:
- 30 ml sirup stroberi
- 30 ml kental manis
Cara membuat:
- Jika bahan sudah disiapkan, untuk membuat sirup gula dapat rebus air dengan gula pasir menggunakan api sedang hingga mendidih. Kemudian diangkat.
- Tuangkan belimbing dalam blender dan tambah air jeruk nipis, lalu diaduk merata. Bekukan dalam frezzer dan dikeruk kasar.
- Jika sudah, tata belimbing, nata de coco, ketimun, dan selasih. Kemudian beri kerukan es belimbing.
- Dapat sajikan dengan tambahan sirup stroberi dan susu kental manis.
BACA JUGA:Tidak Hanya Air Putih, Sederet Minuman Ini Ampuh Menjaga Ginjal Tetap Sehat, Apa Saja?