BENGKULU, BETVNEWS - Komisi pemilihan umum (KPU) Kota Bengkulu, menggelar rapat koordinasi persiapan pendistribusian logistik dan pertanggungjawaban keuangan badan adhoc, pada pemilu 2024 di tingkat Kota Bengkulu.
BACA JUGA:BREAKING NEWS: Pria Berbaju Merah Ditemukan Meninggal di Lentera Hijau
Kegiatan rakor ini dilakukan bersama Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK), Panitia Pemungutan Suara (PPS) se-Kota Bengkulu, yang diselenggarakan di salah satu hotel Bengkulu pada Rabu 7 Februari 2024.
BACA JUGA:Akhir Pelarian Pria Asal Kota Bengkulu, 3 Tahun Jadi Buronan Kasus Narkoba
Komisioner KPU Kota Bengkulu, Anggi Stephensent mengatakan rakor ini guna menyamakan persepsi pengamanan dan meningkatkan koordinasi untuk pendistribusian logistik Pemilu 2024.
"Dalam rakor ini bertujuan untuk mendapatkan masukan dari pihak eksternal, terhadap mekanisme proses pendistribusian logistik pemilu 2024 paling lambat H-1 sebelum 14 Februari," kata Anggi.
Selain itu, berkoordinasi terkait pengelolaan keuangan baik di tingkat kota, kecamatan hingga PPS pada pemilu 2024.
"Karena kita juga akan mendistribusikan keuangan di tingkat PPK, PPS dan Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS). Sehingga tidak ada masalah administrasi pada saat proses pemilu 2024," sambungnya.
Anggi Stephensent juga mengatakan, persiapan logistik pemilu 2024 di KPU saat ini sudah mencapai 98 persen, baik persiapan logistik kotak suara, surat suara, hingga perlengkapan lainnya.
BACA JUGA:Kenali 8 Manfaat Buah Mangga untuk Kesehatan, Ampuh Turunkan Tekanan Darah hingga Berat Badan!
"Persiapan logistik saat ini sudah mencapai 98 persen. Sehingga perlu masukan dari pihak lainnya. Karena pendistribusian logistik bukan hanya internal penyelenggara saja, kita juga harus memperhatikan keamanan hingga keadaan iklim cuaca pada saat pemilu," jelasnya.
Sehingga, diharapkan dengan koordinasi dan persiapan bersama stakeholder terkait lainnya proses pemilu 2024 di Kota Bengkulu ini, dapat berjalan dengan aman, tertib dan sukses.
(*)