BETVNEWS,- Dinas Kesehatan Kota Bengkulu Selasa (29/1) pagi melakukan Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN) dengan melaksanakan fogging di kawasan merpati 4 Rawa Makmur Kota Bengkulu.
Sejumlah rumah warga dicek satu persatu apakah terdapat tempat penampungan air yang bisa menjadi wadah berkembang biaknya nyamuk Aedes Aegypti atau tidak, selain itu setiap bak mandi rumah warga juga dicek apakah terdapat jentik nyamuk atau tidak.
Kepala Dinas Kesehatan Kota Bengkulu Susilawaty menyebutkan hingga saat ini dari awal Januari 2019 lalu sudah 14 kasus Demam Berdarah Dengue (DBD) yang tercatat di pihaknya, dan yang terbanyak di Kecamatan Gading Cempaka dengan 11 kasus.
"Sejauh ini sudah 14 kasus yang tercatat di Dinas Kesehatan, terbanyak di Gading Cempaka 11 kasus," terang Susilawaty.
Untuk itu, pihak Dinkes meminta agar warga menjaga kebersihan lingkungan, karena pemberantasan melalui fogging hanya dapat membasmi nyamuk dewasa, sedangkan benih-benih dan jentik nyamuk tidak terbasmi.
"Warga kita ajak jaga kebersihan lingkungan, biar membasmi hingga ke jentik dan benihnya, kalau fogging ini hanya membasmi nyamuk dewasanya saja," tandasnya.
(Yudha Gondrong)