BETVNEWS - Sejumlah resep hadir untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari, terlebih menjelang puasa Ramadan akan banyak pencarian tentang resep makanan. Ada banyak pilihan yang bisa dicoba, termasuk menu satu ini yakni oseng buncis ikan suwir.
Masakan ini sangat cocok untuk buka puasa atau sahur, kamu bisa menikmatinya dengan memenuhi bahan-bahan berikut ini. Simak penjelasan berikut untuk mengetahui apa saja bahan dan cara membuatnya di sini.
BACA JUGA:Mudah dan Praktis! 3 Resep Olahan Buah Anggur Ini Bisa Jadi Teman Berbuka Saat Ramadhan Tiba
Kamu bisa menyesuaikan dengan selera, terlebih bahan yang digunakan tidak sulit untuk ditemukan. Berikut ini beberapa resep makanan yang dapat kamu masak di rumah sebagai menu buka puasa, dikutip dari berbagai sumber, yakni:
1. Resep oseng buncis ikan suwir
Bahan:
- 1 ikat buncis
- 1/2 kaleng tuna chunk (disuwir)
- 1 ekor ikan kembung atau cuwe (digoreng lalu suwir)
- 2 cabai merah (diiris)
- 2 siung bawang putih (diiris)
- 2 butir bawang merah (diiris)
- 1 sdm saus tiram
- 1 sdm kecap manis
- Garam dan merica (secukupnya)