"Dalam satu hari tercatat ratusan penumpang masuk Bengkulu menggunakan angkutan bus. Mereka berasal dari Padang, Jakarta, Jogja dan Solo. Hal ini yang membuat arus transportasi di Bengkulu semakin padat," ujar Direktur Utama (Dirut) PO SAN Bengkulu, Kurnia Lesani Adnan mengatakan.
BACA JUGA:Tarif Masuk Pantai Pasar Bawah di Bengkulu Selatan Dipatok Rp15 Ribu per Orang
Pihak PO SAN Bengkulu menyiapkan belasan unit bus AKAP kelas ekonomi. Akibat kenaikan permintaan tiket bus, harga tiket juga diperkirakan mengalami kenaikan hingga 10 persen di 10 hari sebelum lebaran dan 10 hari sesudah lebaran. (*)