BETVNEWS - Arus balik segera tiba, berikut beberapa tips menjaga kesehatan selama perjalanan, salah satunya minum air mineral yang cukup.
Kondisi tubuh sangat mempengaruhi keselamatan ketika berkendara, apalagi jika karak yang ditempuh lumayan jauh.
Menghadapi arus balik mudik lebaran 2024 membutuhkan banyak tenaga, itulah mengapa kamu perlu mencukupi kebutuhan cairan agar badan tetap vit selama perjalanan.
Diketahui, jumlah air yang wajib di minum selama 24 jam adalah 8 gelas. Pastikan selama perjalanan kamu dapat memenuhi kebutuhan cairan tersebut.
BACA JUGA:Hati-hati, Ini 5 Tips Menempuh Perjalanan Arus Balik Lebaran 2024 Supaya Selamat Sampai Tujuan
Selain itu, posisi duduk juga sangat mempengaruhi tubuh selama perjalanan. Para doktor merekomendasikan saat dalam perjalanan arus balik mudik sebaiknya posisi tubuh tegap dengan kaki berjarak.
Jika posisi duduk kamu salah makan badan akan terasa lebih pegal bahkan bisa menyebabkan sakit di beberapa area seperti punggung, pinggang, dan area tulang ekor.
Melansir dari liputan6.com, berikut tips menjaga keshetan saat arus balik mudik lebaran 2024:
BACA JUGA:Pastikan Stok BBM Tercukupi, SPBU di Bengkulu Tetap Beroperasi hingga Arus Balik
1. Minum Minimal Delapan Gelas Air Sehari
Tips menjaga kesehatan saat arus balik mudik lebaran 2024 yang pertama adalah dengan minum air mineral setidaknya 8 gelas dalam sehari. Tubuh membutuhkan cairan yang cukup setiap harinya agar lebih kuat dan tidak dehidrasi.
Apalagi bagi pemudik yang mengendarai mobil atau motor sangat rentan dehidrasi yang berakhir lemas dan sakit. Oleh karena itu minum air putih 8 gelas sehari sangat penting.
BACA JUGA:Ini 5 Hal yang Harus Dipersiapkan Dalam Menghadapi Arus balik Setelah Mudik, Nomor 2 Wajib
2. Perhatikan Posisi Duduk
Tips menjaga kesehatan saat arus balik mudik lebaran 2024 berikutnya adalah dengan memperhatikan posisi duduk. Hal ini juga penting diperhatikan karena jika posisi duduk kamu saat dalam perjalanan mudik tidak nyaman maka beresiko membuat badan sakit.