BACA JUGA:Saat Anak Rewel Hindari Beri Gadget, Orang Tua Perlu Lakukan 4 Hal Ini
4. Menghabiskan Waktu Lebih Banyak dengan Anak
Untuk mencegah anak kecanduan gadget, orang tua juga dapat menghabiskan waktu lebih banyak dengan anak.
Meskipun hal ini mungkin terdengar sepele, namun dengan lebih banyak bermain dengan anak dapat membuat anak teralihkan dari gadget dengan melakukan berbagai aktivitas lain yang menarik.
BACA JUGA:Dampak Negatif dari Sinar Biru Gadget Bagi Kesehatan, Intip Cara Menguranginya di Sini
5. Jadi Contoh Bagi Anak
Hal yang selanjutnya dapat dilakukan oleh orang tua adalah dengan menjadi contoh bagi anak karena anak cenderung akan mengikuti apa yang orang tua lakukan.
Oleh sebab itu, jika ingin anak terhindar dari kecanduan gadget, maka orang tua juga sebaiknya menjadi contoh yang baik dengan tidak terus melihat ponsel.
BACA JUGA:Anak Terlanjur Obesitas? Atasi dengan Cara Mudah Ini, Dukungan Orang Tua Jadi yang Utama
Orang tua dapat menghindari penggunaan ponsel setidaknya di depan anak-anak. Sebaliknya, orang tua dapat mengembangkan kebiasaan baik seperti dengan membaca buku, berolahraga, dan banyak kebiasaan baik lain agar anak dapat menirunya.
6. Menerapkan Area Bebas Gadget
Tips lainnya yang dapat dilakukan oleh orang tua adalah dengan membuat peraturan untuk tidak menggunakan gadget di tempat-tempat tertentu, misalnya di meja makan, di kamar tidur, atau di tempat-tempat lainnya.
BACA JUGA:6 Cara Tepat Cegah Obesitas pada Anak, Salah Satunya Atur Jadwal Olahraga Rutin
Peraturan ini tidak hanya berlaku bagi anak namun juga bagi anggota keluarga lainnya sehingga hal ini dapat membatasi anak untuk menggunakan gadget.
Tidak hanya itu, aturan ini juga dapat mengajari anak untuk tetap fokus makan dan juga tidur dengan jadwal yang teratur saat telah masuk ke kamar tidur.
BACA JUGA:7 Bahaya Obesitas Ini Bisa Intai Tubuh Anak, Jangan Anggap Sepele ya, Bunda!