Ciri-ciri anemia pada ibu hamil selanjutnya adalah pusing atau sakit kepala.
Hal tersebut karena anemia membuat pasokan oksigen ke otak tidak optimal, kondisi ini membuat tekanan di otak, sehingga menimbulkan rasa sakit dan pusing.
Meskipun ada banyak hal yang dapat menyebabkan sakit kepala, namun saat hamil jika mengalami kondisi ini dapat segera memeriksakan diri.
3. Kulit Pucat
Ciri-ciri anemia pada ibu hamil berikutnya adalah kulit pucat. Kondisi ini diakibatkan oleh kurangnya pasokan darah di dalam tubuh, sehingga pigmen merah dari darah tidak terlihat dari lapisan kulit.
BACA JUGA:Cakap Lancarkan Pencernaan, Buah Pisang Tawarkan 8 Manfaat Kesehatan Ini untuk Tubuh, Cek Sekarang
4. Kuku Kering
Selain kulit pucat, kuku ibu hamil yang mengalami anemia akan terasa kering.
Ciri-ciri ini dapat terlihat karena kurangnya asupan zat besi dan sel darah merah.
5. Mengidam Makanan Tertentu
Ciri-ciri anemia pada ibu hamil yang lainnya adalah mengidam makanan tertentu.
Hal ini bisa terjadi karena tubuh dapat menimbulkan respon alami terhadap kondisi yang dialaminya.
Oleh karenanya ibu hamil yang mengalami anemia menginginkan makanan tertentu sebagai bentu respon dari tubuh yang kekurangan zat besi.
6. Napas Pendek atau Sesak Napas
Ciri-ciri anemia pada ibu hamil berikutnya adalah napas pendek atau sesak. Seperti yang dikatakan sebelumnya bahwa pada saat mengalami anemia, pasokan oksigen ke seluruh tubuh menurun, hal inilah membuat napas terasa sesak dan berat.