Gubernur Bengkulu Kunjungi Korban Penembakan di DAS Sinabah PT Agricinal

Senin 15-07-2024,14:54 WIB
Reporter : Muhammad Angga
Editor : Wizon Paidi

BENGKULU, BETVNEWS - Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah menjenguk warga Kabupaten Bengkulu Utara, Limsat Susanto alias Muhar (35) di Rumah Sakit (RS) Bhayangkara Kota Bengkulu, pada Senin 15 Juli 2024.

Muhar diketahui merupakan salah satu korban penembakan oleh oknum anggota Brimob di wilayah Daerah Aliran Sungai (DAS) Senabah PT Agricinal Kecamatan Putri Hijau Bengkulu Utara bersama dengan rekannya Zulkarnain alias Bemo (25). 

BACA JUGA:25 Caleg Terpilih di Bengkulu Utara Setor Bukti LHKPN ke KPU

Atas insiden tersebut, Muhar mengalami luka dalam di bagian pahanya dimana 1 peluru menancap di pahanya. Sementara Bemo mendapatkan luka di jari kelingkingnya. 

Adapun penyebab insiden ini terjadi didasari oleh polemik terkait dengan sengketa lahan antara masyarakat dengan PT Agricinal yang memang sudah berlarut-larut. 

BACA JUGA:Disuntik Saat Sedang Batuk, Balita di Kepahiang Meninggal Dunia Usai Imunisasi

Terutama lahan di pinggiran sungai yang disebut warga masuk dalam kawasan Daerah Aliran Sungai (DAS) seluas 1800 Hektar yang sudah dilepaskan dari Hak Guna Usaha (HGU) oleh perusahaan.

Dimana hingga kini masih ada aktivitas pemanenan sawit oleh pihak perusahaan PT Agricinal. 

Rohidin mengatakan bahwa perawatan untuk korban tertembak ini akan digratiskan dan ditanggung oleh rumah sakit Bhayangkara. 

BACA JUGA:Imbas Pemalsuan Tanda Tangan, Puluhan Karyawan PT Agra Sawitindo Mogok Kerja

Kemudian Gubernur juga berpesan agar polemik terkait lahan ini tidak berlarut-larut. Sehingga ia telah menghubungi Kapolres Bengkulu Utara agar dapat memfasilitasi diskusi dengan pemerintah kabupaten

"Saya minta betul kondisi ini kita redam sama sama, carikan solusi terbaik pada tingkat kabupaten. Saya juga sudah menghubungi Kapolres Bengkulu utara. Kalau sudah ada regulasi yang disepakati terkait dengan HGU dan kuasa, agar dapat segera diimplementasikan atau dipatuhi," kata Gubernur. 

BACA JUGA:Puluhan Karyawan PT MSS Seluma Tuntut Manager Mundur, Ancam Bakal Mogok Kerja

"Agar jangan lagi polemik ini berlanjut, ketidakjelasan apa yang sudah diputuskan oleh pihak Kementerian terkait perluasan HGU ini kalau tidak diskusi di lapangan ya akan selalu berlalut-lalut," lanjut Gubernur.

BACA JUGA:Diikuti 13 Peserta, Lomba Ikan-ikan Meriahkan Festival Tabut Bengkulu 2024

Kategori :