Antrean Panjang BBM Jenis Pertalite dan Bio Solar di SPBU Bengkulu, Ini Kata Pertamina

Kamis 01-08-2024,16:30 WIB
Reporter : Ilham Juliandi
Editor : Wizon Paidi

BENGKULU, BETVNEWS - PT. Pertamina Bengkulu menanggapi terkait antrean panjang kendaraan di sejumlah SPBU se-Provinsi Bengkulu sejak beberapa terakhir ini.

Terutama di Kota Bengkulu, antrean panjang kendaraan untuk mendapatkan Bahan Bakar Minyak (BBM) jenis subsidi Bio Solar dan Partelite. 

Ini terjadi di SPBU Bumi Ayu, SPBU Kandang, SPBU Km 8, SPBU Km 6,5, SPBU Kampung Bali, SPBU Penurunan, SPBU Rawamakmur, SPBU Air Sebakul dan lainnya. 

BACA JUGA:Kepesertaan BPJS Kesehatan Jadi Syarat Wajib Pembuatan SKCK, Ini Penjelasan Polda Bengkulu

Sales Area Manager Pertamina Bengkulu Mochammad Farid Akbar mengatakan, pendistribusian BBM ke FT Pulau Baai sempat mengalami kendala karena kapal pendistribusian BBM rusak. Sehingga pendistribusian ke tangki Pulau Baai tertunda.

"Memang kemarin kita sempat mengalami kendala kapal pendistribusian BBM ke FT Pulau Baai. Seharusnya dilakukan dari tanggal 26-28 tetapi tertunda," kata Farid Akbar, Kamis 1 Agustus 2024.

BACA JUGA:Angka Kemiskinan di Kota Bengkulu Turun 0,95 Persen Dibanding Tahun 2023

Farid juga mengatakan, sebagian daerah seperti Mukomuko, Bengkulu Utara dan Rejang Lebong, Kepahiang masih dibantu pendistribusian dari terminal Pertamina Teluk Kabung Sumatera Barat dan terminal terminal Lubuklinggau. 

"Ya karena kita juga masih dibantu pendistribusian dari terminal Teluk Kabung di Padang dan terminal Lubuklinggau," ungkapnya.

BACA JUGA:3 PNS Pemprov Bengkulu Mengundurkan Diri untuk Maju Pilkada 2024, Ini Penjelasan Sekdaprov

Meski begitu, Farid mengklaim, pendistribusian BBM untuk Provinsi Bengkulu sudah berangsur normal karena kapal sudah kembali melakukan pendistribusian ke FT Pulau Baai. 

"Kalau sekarang sudah kembali normal karena kapal sudah bisa melakukan pendistribusian ke FT Pulau Baai," klaim Farid.

BACA JUGA:Naik 35 Persen, Jumlah Kasus TBC Juli 2024 di Kota Bengkulu Capai 676 Kasus

Sementara itu, antrean panjang di sejumlah SPBU dalam Kota Bengkulu juga disebabkan petugas yang melakukan pelayanan terbatas.

Seperti SPBU Bumi Ayu hanya 2-3 petugas yang melayani semua jenis BBM.

Kategori :