Ingin Tidur Nyenyak Tanpa Gangguan? Kamu Bisa Pakai 8 Cara Ini, Dijamin Bikin Lelap

Kamis 08-08-2024,20:44 WIB
Reporter : Annisa
Editor : Wizon Paidi

BACA JUGA: Buah Kiwi Cakap Tingkatkan Kualitas Tidur, Yuk Cek Manfaat Kesehatan Lainnya di Sini

3. Minuman hangat

Sebelum tidur kamu juga bisa membuat tubuh rileks dengan mengonsumsi minuman hangat. Namun, hindari untuk minuman yang memiliki kandungan kafein karena dapat membuat mata terjaga.

Ada berbagai jenis minuman hangat yang dapat kamu coba. Tentunya dapat membuat suasana hati menjadi lebih tenang.

4. Latih pernapasan

Cara lainnya yakni kamu bisa melatih pernapasan agar dapat membuat tubuh makin rileks dan dapat cepat terlelap.

Cara ini dilakukan dengan mengambil napas melalui hidung selama empat hitungan, kemudian keluarkan lewat mulut dengan perlahan selama delapan hitungan.

 BACA JUGA:Cara Mudah Biar Anak Tidur Nyenyak Tanpa Mengigau, Kamu Perlu Lakukan 7 Hal Ini

BACA JUGA:10 Bahaya Tidur Berlebih Bagi Kesehatan, Sebabkan Obesitas Salah Satunya

5. Tenangkan diri dengan musik

Saat kamu merasa kesulitan untuk tidur, kamu bisa mendengarkan musik sesuai dengan seleramu. Hal ini bisa membuatmu tenang dan tubuh menjadi lebih rileks.

Cara supaya bisa tertidur ini cukup efektif untukmu dapat tidur terlelap di malam hari.

Hanya saja, hindari menggunakan earphone saat tidur, sebab bisa meningkatkan risiko terjadi cedera di telinga, bahkan infeksi.

6. Jadwalkan waktu tidur

Selain itu, kamu juga bisa membuat jadwal tidur agar lebih efisien dan dapt tertidur dengan cepat. Cara ini menurut sejumlah penelitian dapat membantu seseorang mudah untuk tidur.

Kategori :