Awas! Ini 5 Cara Penularan Cacar Monyet, Bisa Antar Manusia hingga Lewat Cairan Tubuh Hewan

Selasa 10-09-2024,11:52 WIB
Reporter : Neng Erlin
Editor : Ria Sofyan

Oleh karena itu, penting untuk menghindari kontak dengan barang-barang atau lingkungan yang mungkin terkontaminasi dan selalu menjaga kebersihan diri serta lingkungan. 

BACA JUGA:6 Cara Mudah Mengatasi Tenggorokan Gatal, Dijamin Aman dan Baik untuk Kesehatan

BACA JUGA:Ini 7 Daftar Makanan Mood Booster yang Perlu Kamu Tahu, Tidak Hanya Cokelat

3. Penularan Antar Manusia


--(Sumber : iStockPhoto)

Meskipun lebih jarang, cacar monyet juga dapat menular dari manusia ke manusia sehingga kamu perlu lebih waspada. 

Penularan ini biasanya terjadi melalui kontak langsung dengan luka atau ruam yang disebabkan oleh virus pada orang yang terinfeksi. 

Droplet pernapasan dari batuk atau bersin juga dapat menyebarkan virus, meskipun penularan melalui udara tidak sering terjadi.

Namun perlu diketahui jika resiko penularan antar manusia dapat meningkat dalam lingkungan yang padat atau di antara individu yang tinggal bersama.

BACA JUGA:Sakit Perut Emang Gak Enak, Kamu Bisa Coba Lakukan 6 Cara Ini untuk Mengatasinya

BACA JUGA:Kota Bengkulu Mulai Diguyur Hujan, BPBD Sebut 3 Kecamatan Ini Rawan Banjir

4. Penularan Melalui Barang-Barang yang Terkontaminasi

Cara penularan penyakit ini yang berikutnya adalah melalui barang terkontaminasi lantaran virus monkeypox dapat bertahan pada permukaan atau benda yang terkontaminasi dengan sekresi tubuh dari hewan atau manusia yang terinfeksi. 

Kamu perlu berhati-hati lantaran menggunakan pakaian, peralatan, atau benda lain yang telah terpapar virus dapat menyebabkan penularan. 

Oleh sebab itu, penting untuk menghindari menggunakan barang-barang yang mungkin telah terkontaminasi dan memastikan bahwa semua barang-barang pribadi dijaga kebersihannya.

BACA JUGA:Ada Perubahan Jadwal, Pelaksanaan Bimtek Anggota DPRD Seluma Ditunda

Kategori :