BENGKULU, BETVNEWS - Dalam rangka menjaga keamanan dan kelancaran debat terbuka calon gubernur dan calon wakil gubernur, sebanyak 393 personel gabungan dari Polda Bengkulu dan Polresta Bengkulu dikerahkan ke Hotel Mercure.
Debat terbuka ini merupakan ajang demokrasi yang sehat dalam rangka memilih kepala daerah provinsi Bengkulu kedepan.
Tampak hadir pada kegiatan tersebut Kapolda Bengkulu, Irjen Pol. Anwar, S.I.K., M.Si., anggota DPD RI, Ketua DPRD, Kajati, Danrem 041/GAMAS, Ketua Pengadilan Tinggi, Danlanal dan Ketua KPU Provinsi Bengkulu
Kapolda Bengkulu, Irjen Pol. Anwar, S.I.K., M.Si., melalui Kabid Humas Polda Bengkulu Kombes Pol Anuardi S.I.K., M.Si., CPHR, menjelaskan bahwa pengamanan debat ini merupakan prioritas untuk memastikan keamanan baik bagi para Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Bengkulu, penyelenggara pemilu, peserta, penonton, maupun media yang meliput kegiatan debat.
BACA JUGA:Satu Keluarga di Rejang Lebong Jual Narkoba Berkedok Rumah Makan
BACA JUGA:Cara Ampuh Mengatasi Kulit Kering, Pakai Bahan Alami, Ini 5 Rekomendasinya
“393 personel gabungan dikerahkan diantaranya 343 personil Polda Bengkulu dan 50 personil Polresta Bengkulu. Kami telah menempatkan personel sesuai dengan kebutuhan di berbagai pos, termasuk pengamanan pintu masuk, area debat, dan pengaturan lalu lintas di sekitar lokasi,” ungkapnya.
Sejak pagi hari, tim keamanan telah melaksanakan serangkaian prosedur sterilisasi olehTim Satbrimob di lokasi debat.
Hal ini dilakukan untuk mengantisipasi segala kemungkinan yang dapat mengganggu jalannya acara.
Personel yang bertugas melakukan pemeriksaan terhadap setiap pengunjung yang memasuki area debat serta melakukan pemantauan ketat di sekitar venue.
“Kami ingin memastikan bahwa semua aspek keamanan terpenuhi, sehingga acara dapat berlangsung dengan aman dan damai,” tambahnya.
BACA JUGA:Harga BBM Non Subsidi Terbaru, Berikut Harga di Bengkulu
BACA JUGA:Ampuh Mencegah Penuaan Dini, Cek Manfaat Infused Water di Sini, Baik untuk Kesehatan
Melalui langkah-langkah pengamanan yang matang ini, Polri berkomitmen untuk mendukung kelangsungan proses demokrasi yang aman, agar masyarakat dapat mengekspresikan pilihan mereka dengan tenang dan tanpa rasa takut.