Bawang putih memiliki kandungan allicin, yang bersifat antijamur dan antioksidan.
Cara penggunaannya tumbuk satu siung bawang putih hingga halus. Oleskan ke area yang terkena panu dan diamkan selama 10-15 menit, lalu bilas dengan air hangat. Lakukan ini satu kali sehari. Hindari penggunaan terlalu lama agar tidak mengiritasi kulit.
BACA JUGA:DISUKA Serap Aspirasi dari Gen-Z dan Pelaku Seni Budaya Kota Bengkulu
6. Tea Tree Oil
--(Sumber Foto: web/istockphoto)
Tea tree oil memiliki sifat antijamur dan antiinflamasi.
Cara menggunakannya encerkan 2-3 tetes tea tree oil dengan satu sendok makan minyak pembawa, seperti minyak kelapa atau minyak zaitun. Oleskan campuran ini pada area yang terkena panu, diamkan selama 15-20 menit, lalu bilas. Lakukan ini satu kali sehari.
BACA JUGA:Rawat Kecantikan Wajah dengan Daun Centella, Begini Caranya
7. Lengkuas
Kandungan dari lengkuas yang terdiri dari natrium, zat besi, vitamin A, vitamin C, dan lainnya yang baik untuk kesehatan tubuh.
Senyawa dari lengkuas dapat menghambat oksida dan produksi lipopolysaccharides.
Cara menggunakannya yaitu dengan memotong lengkuas tersebut, lalu gosok pada panu selama 5 menit dan lakukan dua kali sehari.
BACA JUGA:6 Rekomendasi Obat untuk Atasi Pegal Linu, Salah Satunya Paracetamol Obat Sejuta Umat
BACA JUGA:Buah Pisang Kaya Nutrisi, Ini 8 Manfaat bagi Kesehatan Tubuh yang Perlu Diketahui