Sifat antimikroba bawang putih juga membantu mempercepat pemulihan dari infeksi.
8. Menyehatkan Jantung
Minuman ini mendukung kesehatan jantung dengan mencegah penyumbatan pembuluh darah dan meningkatkan sirkulasi darah, berkat sifat antikoagulan bawang putih.
BACA JUGA:Awas! 5 Kelompok Orang Ini Tak Boleh Konsumsi Kacang Tanah, Siapa Saja?
Cara Membuat Air Hangat dengan Bawang Putih
- Siapkan 1 siung bawang putih, kupas kulitnya.
- Hancurkan atau iris tipis bawang putih agar allicin lebih mudah keluar.
- Seduh dengan 1 gelas air hangat suam-suam kuku (jangan terlalu panas agar senyawa aktif tidak rusak).
- Diamkan selama 5-10 menit, lalu minum.
- Bisa tambahkan sedikit madu atau perasan lemon jika ingin rasa lebih enak.
BACA JUGA:Jangan Berlebihan! Konsumsi Kacang Tanah Seperlunya Jika Tidak Ingin Terkena 5 Efek Samping Ini
BACA JUGA:6 Mahasiswa Sosiologi Unib Terapkan Pemanfaatan Sampah Botol Kaca di Kelurahan Lempuing
Itulah 8 manfaat minum air hangat kuku dicampur bawang putih untuk kesehatan.
Catatan penting, minumlah ramuan ini di pagi hari saat perut kosong untuk hasil maksimal.
Jangan mengonsumsi bawang putih secara berlebihan karena dapat menyebabkan iritasi lambung bagi yang memiliki masalah maag.
Semoga informasinya membantu.