Korupsi DD Cawang, Jaksa Gali Keterlibatan Pihak Lain

Jumat 10-12-2021,10:56 WIB
Reporter : beken1
Editor : beken1

BETVNEWS - Penyidik Kejari Seluma masih melengkapi berkas atas tersangka korupsi Dana Desa Cawang, yang mana sebelumnya SH Kepala Desa Cawang non aktif telah ditetapkan tersangka oleh penyidik Kejari Seluma. Penetapan tersangka tersebut dilakukan setelah dilakukan serangkaian pemeriksaan terhadap yang bersangkutan. "Kita masih melengkapi berkas tersangka, karena sebelum habis tahun 2021 ini kasus korupsi tersebut kita kejar bisa untuk disidangkan," ungkap Arliansyah Adam Kasi Intel Kejari Seluma, Jum'at (10/12). Kendati tidak menampik kemungkinan adanya keterlibatan pihak lain, namun menurutnya bahwa untuk saat ini pihaknya masih akan memfokuskan kepada pemberkasan terlebih dahulu. Karena memang berkas tersebut harus segera dilengkapi agar bisa segera dilimpahkan ke pengadilan tindak pidana korupsi. "Yang pasti akan kita gali terlebih dahulu, nantilah kita selesaikan dulu yang ini nanti akan mengalir saja," tegasnya. Ia menjelaskan, bahwa kemungkinan adanya keterlibatan baik Sekretaris Desa ataupun Bendahara Desa terhadap kasus korupsi tersebut, dirinya mengaku bahwa semua memungkinkan sangat ada. Sehingga nantinya fakta-fakta dalam persidangan akan dijadikan dasar untuk melakukan pemeriksaan terhadap saksi-saksi lain. "Kemungkinan itu pasti ada, jadi nanti kita lihat dulu fakta-fakta terbaru dalam persidangan. Jika kemudian memang ada bukti, maka akan kita panggil saksi lainnya," demikian tutupnya. (Wizon Paidi)

Tags :
Kategori :

Terkait