KPU

Catat! Ini Jadwal Seleksi CAT PPS di Lebong

Catat! Ini Jadwal Seleksi CAT PPS di Lebong

Shalahuddin Al Khidhir, Ketua Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Lebong saat ditemui di ruang kerjanya, Selasa 3 Januari 2023.--(Sumber Foto: Dwi/Betv).

LEBONG, BETVNEWS - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten LEBONG memastikan hanya 1.316 peserta, yang dinyatakan lolos seleksi administrasi dalam rekrutmen ad hoc Panitia Pemungutan Suara (PPS). 

Saat ini KPU Lebong sudah menjadwalkan para peserta untuk mengikuti seleksi CAT yang akan dilaksanakan di 6 lokasi berbeda di Kabupaten Lebong. 

BACA JUGA:Pertamax Turun Harga, Bagaimana Nasib Solar dan Pertalite?

Disampaikan Ketua KPU Lebong, Shalahuddin Al Khidhir bahwa untuk waktu pelaksanaan tes Computer Assist Tes atau CAT pada rekrutmen calon anggota adhoc PPS dijadwalkan pada tanggal 6 hingga 7 Januari mendatang di 6 lokasi berbeda. 

“Kita akan laksanakan tes CAT di 6 Sekolah yang ada di Lebong diantaranya SMA 5, SMA 2, SMK 1, SMP 12, SMP 6 dan SMP 2 Lebong,” kata Khidir.

BACA JUGA:Soal Dugaan Korupsi Dana CSR dan Gratifikasi Seret Bupati Rejang Lebong, Tarmizi Gumay: Polda Diminta Serius

Selain itu, dirinya juga mengatakan KPU menyusun jadwal pelaksanaan tes ini menjadi 3 sesi, masing masing peserta diberi waktu 90 menit untuk menjawab puluhan soal yang disediakan oleh KPU RI. 

Soal yang ditanyakan seputar wawasan kebangsaan, wawasan kepemiluan dan ada soal psikologi.

BACA JUGA:Polisi Temukan Penyebab Kematian Pemilik Showroom Mobil, Ini Penjelasannya

Sementara itu, pada tahap seleksi administrasi lalu ada 20 peserta yang dinyatakan tidak lulus, mayoritas karena tak memenuhi persyaratan berkas. 

“Untuk pelantikan sendiri kita masih menunggu petunjuk resmi dari KPU RI karena belum ada jadwal pasti soal pelantikan PPS,” jelas Ketua KPU Lebong. 

BACA JUGA:33 Unit Rumah di Bengkulu Utara Dibedah

Sekedar mengulas dan mengingatkan, bahwa untuk perekrutan calon PPS ini nantinya setiap Desa atau Kelurahan masing-masing akan terpilih sebanyak 3 orang anggota.

Nantinya ketiga anggota PPS yang terpilih, akan mengemban amanah dalam mensukseskan Pemilu serentak tahun 2024 mendatang. (**)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: