Antisipasi Korban Tenggelam, Basarnas Bengkulu Siagakan Personil di Pantai Panjang

Antisipasi Korban Tenggelam, Basarnas Bengkulu Siagakan Personil di Pantai Panjang

Personel Basarnas Bengkulu saat melaksanakan apel penjagaan di posko Pengamanan Wisata Pantai Panjang, Sabtu 6 Mei 2023.--(Sumber Foto: Tim/Betv).

BENGKULU, BETVNEWS - Dalam rangka melakukan antisipasi kembali timbulnya korban di Pantai Panjang, Kepala Kantor Basarnas Bengkulu M. Arafah menurunkan 4 tim untuk melakukan siaga di sekitar Pantai Panjang Bengkulu. 

Terhitung mulai Sabtu, 06 Mei 2023. Ke 4 Tim tersebut akan melaksanakan siaga 1x24 jam dan secara bergantian di posko Pantau Pantai Panjang.

BACA JUGA:Naas Bocah 3,5 Tahun Tenggelam di Siring Irigasi, Begini Kronologisnya

Posko Siaga di Pantai Panjang dibentuk karena musibah orang tenggelam di Pantai Panjang telah memakan banyak korban dan atas dasar Rapat Pembahasan Posko Gabungan Pemantaun Keselamatan Pantai Panjang yang dilaksanakan pada Jumat, 5 Mei 2023 kemarin.

BACA JUGA:Kasus Penganiyaan Pelajar Berakhir Damai

Dalam rapat tersebut di hadiri oleh pejabat di lingkungan Pemerintah Provinsi Bengkulu, serta pejabat di lingkungan Pemerintah Kota Bengkulu tersebut, sepakat untuk siap menyiagakan personal masing-masing instansi.

"Ini berdasarkan keputusan bersama, dan akan mulai kita laksanakan pada 6 Mei 2023," ungkapnya.

BACA JUGA:Jokowi ke Lampung, Nama Pak Bas yang Jadi Trending Twitter, Ternyata Gara-gara Ini

Posko SAR Gabungan tersebut merupakan bentuk nyata sinegisitas antara Basarnas Bengkulu, Pemerintah Provinsi Bengkulu, Pemerintah Kota Bengkulu dalam menyikapi kecepatan Response Time pada Kondisi Membahayakan Manusia atau tenggelam di Lokasi Objek Wisata Pantai Panjang.

BACA JUGA:BLT Anak Sekolah Mei 2023 Cair hingga Rp2.000.000, Cek Sekarang Melalui pip.kemdikbud.go.id

Personil yang terlibat dalam posko siaga yaitu dari, Basarnas Bengkulu, BPBD Provinsi Bengkulu, BPBD Kota Bengkulu, Dinas Pariwisata Provinsi Bengkulu, dan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Provinsi Bengkulu.

"Kedepan diharapkan, tidak akan ada lagi kejadian hingga memakan korban," harapnya.

BACA JUGA:Lagi, Diduga Korsleting Listrik, Rumah di Desa Air Bikuk Nyaris Ludes

Petugas yang melakukan siaga tersebut diharapkan agar selalu memantau, menghimbau serta menyelamatkan pengunjung yang sedang melakukan aktivitas di Air di sepanjang Objek wisata Pantai Panjang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: