Tempo Semalam, 2 Lahan Kosong Kebakaran di Kecamatan Sukaraja

Tempo Semalam, 2 Lahan Kosong Kebakaran di Kecamatan Sukaraja

Kebakaran lahan kian sering terjadi di Kabupaten Seluma Provinsi Bengkulu. Seperti pada Kamis 5 Oktober 2023, sekitar pukul 14.30 WIB telah terjadi kebakaran lahan di Desa Jengalu Kecamatan Sukaraja.--(Sumber Foto: Wisnu/BETV)

BENGKULU, BETVNEWS - Kebakaran lahan kian sering terjadi di Kabupaten Seluma Provinsi Bengkulu. Seperti pada Kamis 5 Oktober 2023, sekitar pukul 14.30 WIB telah terjadi Kebakaran lahan di Desa Jengalu Kecamatan Sukaraja.

Lahan milik Jin Mindarling itu terbakar seluas 2 hektar, kini terjadi lagi di Kelurahan Babatan Kecamatan Sukaraja, sekitar 18.30 WIB.

BACA JUGA:Kebakaran Lahan Kian Sering, Siang Tadi 2 Hektar Lahan Gambut Terbakar di Desa Jenggalu

Salah satu warga Kelurahan Babatan Elian (48) menjelaskan, saat itu sekitar pukul 18.30 WIB dirinya melihat kobaran api yang besar membakar lahan kosong (gambut) milik Gudang G Net di Kelurahan Babatan Kecamatan Sukaraja dan langsung melaporkannya ke Polsek Sukaraja.

BACA JUGA:Kebakaran Lahan di Seluma, Wakil Bupati Bantu Damkar Padamkan Api

"Saya melihat api di lahan kosong milik Gudang G Net sudah besar bang. Karena saya panik, saya langsung menghubungi Polisi Polsek Sukaraja," ungkap Elian.

Lalu tak berselang lama Tim Opsnal Polsek Sukaraja pun menurunkan 1 unit mobil Damkar di Kelurahan Sukaraja. Alhasil, sekitar pukul 19.10 WIB, api berhasil dipadamkan.

"Alhamdulillah api sudah padam dan tidak ada korban jiwa atas kejadian ini," tambahnya.

BACA JUGA:Buntut Unjuk Rasa Ganti Rugi Lahan, Kantor Bupati Pohuwato Dibakar Massa, Begini Kronologisnya

Sementara itu, saat tim BETVNEWS mengkonfirmasi Kapolsek Sukaraja Iptu Prengki Sirait membenarkan adanya kebakaran lahan kosong milik Gudang G Net di Kelurahan Babatan.

Kapolsen mengimbau masyarakat agar tidak melakukan pembakaran sampah dan lahan terlebih dahulu saat musim kemarau sekarang, baik untuk membuka lahan dan membersihkan lahan.

BACA JUGA:Kebakaran Lahan Kian Sering, Siang Tadi 2 Hektar Lahan Gambut Terbakar di Desa Jenggalu

"Belum diketahui apa penyebab kebakaran ini. Namun, kita tegaskan, dengan masyarakat khususnya di Kecamatan Sukaraja, jangan dulu melakukan pembakaran lahan dan melakukan pembuangan puntung rokok sembarangan tempat," pungkasnya.

(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: