Momen Natal Oikumene, Gubernur Rohidin Harap Kedamaian Senantiasa Hadir di Tengah Masyarakat

Momen Natal Oikumene, Gubernur Rohidin Harap Kedamaian Senantiasa Hadir di Tengah Masyarakat

Gubernur Bengkulu Rohidin Merysah dalam semangat kerukunan dan keberagaman membuka secara resmi rangkaian perayaan Natal Oikumene yang dipusatkan di gedung Balai Buntar Bengkulu, 28 Desember 2023.--(Sumber Foto: Abdu/BETV)

BENGKULU, BETVNEWS - Gubernur Bengkulu Rohidin Merysah dalam semangat kerukunan dan keberagaman membuka secara resmi rangkaian perayaan Natal Oikumene yang dipusatkan di gedung Balai Buntar Bengkulu, 28 Desember 2023.

Dalam acara yang penuh kegembiraan dan sukacita tersebut, Gubernur berharap di momen Natal ini kedamaian dan kerukunan senantiasa hadir di tengah masyarakat. 

BACA JUGA:Kapolri Mutasi 13 PJU Polda Bengkulu, Berikut Daftarnya

"Secara khusus saya sebagai pemerintah dan masyarakat mengucapkan selamat Hari Natal. Semoga kedamaian, kerukunan dan suasana sukacita itu selalu ada ditengah masyarakat Provinsi Bengkulu," ungkap Gubernur Rohidin Merysah. 

BACA JUGA:Beredar Video Sekelompok Pelajar MTs di Kepahiang Aniaya Teman Sekolah, Ada yang Bawa Sajam

Tak hanya itu, Gubernur turut mengungkapkan rasa syukurnya terhadap harmonisasi dan hubungan antar umat beragama di Provinsi Bengkulu yang terjalin dengan baik. Ia menilai hal tersbeut merupakan salah faktor berjalannya roda pemerintahan di Provinsi Bengkulu. 

"Secara khusus saya berterima kasih karena harmonisasi dan hubungan antar umat beragama ini sangat baik, sehingga saya juga dapat menjalankan roda pemerintahan dengan baik. Karena hubungan baik dari seluruh umat beragama juga memiliki kontribusi yang sangat positif," tambahnya. 

BACA JUGA:Ukir Prestasi di Kejurnas, Tim Anggar Bengkulu Boyong 6 Medali Perunggu

Sementara itu, Ketua Panitia Natal Oikumene Provinsi Bengkulu Viktor Antonius Saragih Sidabutar mengatakan, kegiatan ini sudah dilakukan sejak awal Desember, salah satunya yakni aksi sosial. 

Hal ini merupakan kegiatan rutin yang dilakukan setiap tahun, namun untuk tahun ini kegiatan dibuat lebih besar agar lebih bermanfaat untuk masyarakat. Kemudian puncak rangkaian kegiatan dilaksanakan pada Kamis malam dengan melibatkan ribuan umat Kristiani di Bengkulu. 

BACA JUGA:Baznas Provinsi Bengkulu Launching Program Bantuan UMKM, 200 Usaha Terima Manfaat

"Kegiatan aksi sosial sudah kita dilakukan di sejumlah tempat. Tiap tahun kita buat dan tahun ini kita buat lebih besar setelah pulih dari Covid dan masyarakat kita sudah sehat sehingga bisa datang kesini," ungkapnya. 

BACA JUGA:BKD Provinsi Bengkulu Masih Menunggu Informasi Usulan Formasi Seleksi ASN dan PPPK 2024

Tak hanya itu, Viktor Antonius Saragih Dabutar turut berharap melalui kegiatan ini dapat memberikan kedamaian bagi seluruh umat manusia, terutama di Provinsi Bengkulu. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: