Gelar Reses, Sujono: Silakan Masyarakat Sampaikan Uneg-uneg dan Harapannya
Anggota DPRD Provinsi Bengkulu H. Sujono, S.P, M.Si melaksanakan reses masa sidang ke-1 tahun 2024 di 8 titik yang tersebar di Kabupaten Bengkulu Utara dan Bengkulu Tengah. --(Sumber Foto: Tim/BETV)
Di sisi lain, Supri Kepala Desa Harapan Makmur dalam sambutannya, mengucapkan terima kasih atas advokasi yang telah diperjuangkan anggota DPRD Provinsi Bengkulu H. Sujono, S.P, M.Si untuk desanya.
"Terima kasih kami sampaikan kepada Bapak, telah membantu dana pembangunan masjid dan bantuan alat UMKM pada desa kami dari APBD provinsi Bengkulu. Sekali lagi kami sampaikan terima kasih, semoga Bapak selalu diberikan kesehatan dan bisa melanjutkan harapan masyarakat," pungkas Supri.
BACA JUGA:Murman Effendi Soroti Pembangunan di Era Kepemimpinannya Banyak Ditelantarkan
Untuk diketahui, pada masa sidang ke-1 tahun 2024 anggota DPRD Provinsi Bengkulu Dapil Bengkulu Utara dan Bengkulu Tengah H. Sujono, S.P, M.Si melakukan Reses serap aspirasi masyarakat di 8 titik diantaranya Desa Girimulya, Desa Karang Anyar 1, Desa Tanjung Anom, Desa Sukamulya, Desa Harapan Makmur, Desa Pekik Nyaring dan Desa Sukamakmur (2 tempat). (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: