KPU

Dua Minggu Jelang Idul Adha, Harga Sembako di Kota Bengkulu Fluktuatif: Cabai Turun, Beras Naik

Dua Minggu Jelang Idul Adha, Harga Sembako di Kota Bengkulu Fluktuatif: Cabai Turun, Beras Naik

Dua minggu sebelum memasuki Idul Adha atau hari raya kurban, beberapa harga bahan pokok di Pasar Minggu Kota Bengkulu terpantau fluktuatif, pada Minggu 2 Juni 2024.--(Sumber Foto: Imron/BETV)

Minyak goreng kemasan dari Rp16.000 per liter menjadi Rp18.000, minyak goreng curah dari Rp14.000 per liter menjadi Rp16.000.

Kemudian gula dari Rp16.000 per kg menjadi Rp17.000, Jengkol dari Rp30.00 per kg menjadi Rp50.000, dan beras premium dari Rp58.000 per 5kg menjadi Rp63.000.

Ani, salah satu pedang beras di Pasar Minggu mengatakan, naiknya harga beras premium disebabkan karena beras SPHP sudah lebih dulu naik. 

BACA JUGA:Harga TBS Sawit di Bengkulu Periode Juni Turun Tipis Jadi Rp2.333 per Kg

Dia mengungkapkan, dalam waktu dekat harga beras akan kembali naik. Ia pun berharap jika ada kenaikan harga tidak terlalu tinggi. 

"Harga beras SPHP naik, jadi beras premium juga ikut naik. Beras SPHP itu sebelumnya harga Rp58.000 per 5 kg, sekarang menjadi Rp66.000, dan kemungkinan dari informasi yang saya dapatkan semua jenis beras di minggu depan harganya akan bertambah naik. Itu mungkin faktor akan masuk hari raya, jadi harapan kita pedagang kalau bisa naiknya jangan terlalu tinggi," tutup Ani. (Imron)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: