dempo

HUT Bhayangkara ke-78, Bupati Ajak Jajaran Polri Sukseskan Pilkada 2024 di Bengkulu Utara

HUT Bhayangkara ke-78, Bupati Ajak Jajaran Polri Sukseskan Pilkada 2024 di Bengkulu Utara

Bupati Bengkulu Utara, Mian dan Wakil Bupati Arie Septia Adinata menghadiri upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke-78 yang berlangsung di lapangan Pemda pada Senin 1 Juli 2024.--(Sumber Foto: Aap/BETV)

BENGKULU, BETVNEWS - Bupati BENGKULU Utara, Mian dan Wakil Bupati Arie Septia Adinata menghadiri upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke-78 yang berlangsung di lapangan Pemda pada Senin 1 Juli 2024.

Adapun yang bertindak sebagai Inspektur Upacara yakni Kapolres Bengkulu Utara AKBP Lambe Patabang Birana.

BACA JUGA:HUT Bhayangkara ke-78, Polresta Bengkulu Tanam Pohon dan Berbagi Bantuan ke Masyarakat Pulau Baai

Hadir juga unsur Forkopimda, sejumlah Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan tamu undangan lainnya. 

Bupati Bengkulu Utara Ir. Mian mengucapkan selamat HUT Bhayangkara ke 78 dan diharapkan Polri tetap menjadi garda terdepan dalam menjamin keamanan dan ketertiban yang kondusif di tengah masyarakat.

BACA JUGA:Perluasan TPA Air Sebakul Kota Bengkulu Masih Terkendala Legalitas Lahan

"Dalam momen ini, diharapkan polri tetap menjadi garda terdepan dalam menjamin keamanan dan ketertiban yang kondusif di tengah masyarakat. Khususnya, dalam mensukseskan pemilihan umum kepala daerah secara serentak yang akan digelar beberapa waktu mendatang," kata Mian.

BACA JUGA:Polresta Bengkulu Gelar Bakti Kesehatan Sambut HUT Bhayangkara ke-78

Di sisi lain Bupati juga berharap hubungan harmonis dan sinergi yang telah berlangsung dengan sangat baik antara Polres dan Pemda Bengkulu Utara.

"Diharapkan hubungan sinergi antara pemda dan polri bisa terus ditingkatkan dan saling bekerjasama dalam mensukseskan setiap tugas pokok masing-masing institusi," sambungnya.

BACA JUGA:Polda Bengkulu Gelar Festival Musik Bhayangkara 2024

Dalam kesempatan ini juga, Kapolres Bengkulu Utara AKBP Lambe Patabang Birana beserta jajaran polri mengucapkan selamat Hari Bhayangkara ke-78 dan semoga polri dapat dicintai masyarakat. 

"Diharapkan Polri dapat terus bersinergi dengan baik bersama TNI dan pemda. Serta Polri semakin dicintai masyarakat," kata Kapolres.

BACA JUGA:Hari Lalu Lintas Bhayangkara ke-68, Ditlantas Polda Bengkulu Gelar Bakti Sosial

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: