Hari Lalu Lintas Bhayangkara ke-68, Ditlantas Polda Bengkulu Gelar Bakti Sosial

Hari Lalu Lintas Bhayangkara ke-68, Ditlantas Polda Bengkulu Gelar Bakti Sosial

Dalam rangka memperingati Hari Lalu Lintas Bhayangkara ke-68, Kamis 7 September 2023 pagi, Direktorat Lalu Lintas Polda Bengkulu menggelar bakti sosial dengan membagikan alat kebersihan ke Gereja Pantekosta Jemaat Imanuel Kota Bengkulu. --(Sumber Foto: Adi/BETV)

BENGKULU, BETVNEWS - Dalam rangka memperingati Hari Lalu Lintas Bhayangkara ke-68, Kamis 7 September 2023 pagi, Direktorat Lalu Lintas Polda BENGKULU menggelar bakti sosial dengan membagikan alat kebersihan ke Gereja Pantekosta Jemaat Imanuel Kota BENGKULU.

BACA JUGA:Polda Bengkulu Ungkap Penimbunan BBM Subsidi di Bengkulu Utara, 2 Pelaku Diamankan

Kasubdit Regident, AKBP Yuriko mengatakan, bakti sosial ini dilakukan selama dua minggu, nantinya akan menyasar ke rumah ibadah dan pengendara ojek online dan offline serta masyarakat yang kurang mampu.

BACA JUGA:Polda Bengkulu dan Bupati Canangkan Desa Bogor Baru Sebagai Kampung Tangguh Bebas Narkoba

Selain bantuan sosial pihaknya juga akan memberikan bantuan ke rumah ibadah yang ada di Bengkulu.

BACA JUGA:Ninik Rahayu Sambangi Polda Bengkulu, Sosialisasi MoU Dewan Pers dan Polri Soal Kemerdekaan Pers

"Ini kita lakukan dalam rangka memperingati Hari Lalu Lintas Bhayangkara ke-68, kami lakukan selama dua minggu ke depan dan akan menyasar pengendara ojek online dan offline serta masyarakat kurang mampu," kata AKBP Yuriko.

BACA JUGA:Sinergi Kemenkeu Satu Bengkulu dan Polda, Optimalkan Pajak dan Beacukai

Pendeta Lihotlen Simanungkalik mengucapkan terimakasih kepada Direktorat Lalu Lintas Polda Bengkulu yang telah peduli terhadap rumah ibadah serta membantu membersihkan rumah ibadah ini.

BACA JUGA:Jual Sabu Ditempel di Minuman Kaleng, Pedagang Kelontong Ditangkap Polda Bengkulu

" Saya ucapkan terimakasih kepada Direktorat Lalu Lintas Polda Bengkulu yang telah memberikan bantuan alat kebersihan serta membantu membersihkan rumah ibadah kami," kata Pendeta Lihotlen.

(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: