Demokrat Usung Azhari-Bambang ASB di Pilkada Lebong 2024
Partai Demokrat sepertinya telah memilih Bakal Calon Kepala Daerah dan Bakal Calon Wakil Kepala Daerah yang akan diusung pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Lebong Tahun 2024 .--(Sumber Foto: CW/BETV)
BENGKULU, BETVNEWS - Partai Demokrat sepertinya telah memilih Bakal Calon Kepala Daerah dan Bakal Calon Wakil Kepala Daerah yang akan diusung pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Lebong Tahun 2024 .
Berdasarkan Surat Keputusan Dewan Pimpinan Pusat atau DPP Partai Demokrat Nomor : 115/SK-PILKADA/DPP.PD/VII/2024 tentang persetujuan Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Lebong.
BACA JUGA:BREAKING NEWS: Kejari Rejang Lebong Tetapkan 3 Tersangka Pembangunan Rumah Gula Aren
BACA JUGA:Dedy Ermansyah Ungkap Alasan Maju Pilwakot Bengkulu hingga Berpeluang Dapat 4 Parpol
DPP Partai Demokrat memutuskan untuk mengusung H. Azhari yang berpasangan dengan Bambang ASB pada Pilkada Lebong tahun 2024.
SK ditandatangani langsung oleh Ketua Umum DPP Demokrat yaitu H. Agus Harimurti Yudhoyono, MSC, MPA., MA dan Sekretaris Jendral DPP Demokrat, H. Teuku Riefky Harsya, BSS., MT, tertanggal 25 Juli 2024.
BACA JUGA:Polisi Periksa 20 Saksi untuk Mengungkap Kejanggalan Kematian Deki, Termasuk Istri Korban
BACA JUGA:Pilwakot 2024, Tokoh Pemuda Lembak: Kalau Ada Orang Kita, Kenapa Mesti yang Lain
Tim Pemenangan Azhari Dapil I, Mirlantason Tiak Abu mengkonfirmasi hal tersebut.
"Sekarang Pak Azhari dan Pak Bambang baru keluar dari kantor DPP Demokrat,” kata Mirlantason Tiak Abu.
Sekedar informasi, Azhari berprofesi sebagai jaksa yang saat ini bertugas di Kejaksaan Agung.
Azhari beberapa kali menduduki jabatan mentereng di Kejati Bengkulu dan jajaran dan pernah juga menjabat sebagai Kajari Mukomuko.
Sedangkan Bambang ASB saat ini diketahui menjabat sebagai Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Bengkulu.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: