KPU

Ratusan Masyarakat Antusias Meriahkan Hari Kesehatan Nasional ke-60 di Kaur

Ratusan Masyarakat Antusias Meriahkan Hari Kesehatan Nasional ke-60 di Kaur

Pemerintah Daerah Kabupaten Kaur memperingati Hari Kesehatan Nasional ke-60 tahun.--(Sumber Foto: Dedi/BETV)

BENGKULU, BETVNEWS - Pemerintah Daerah Kabupaten Kaur memperingati Hari Kesehatan Nasional ke-60 tahun.

Ratusan masyarakat antusias mengikuti beberapa rangkaian kegiatan yang diselenggarakan di Lapangan Merdeka Bintuhan pada Kamis 14 November 2024

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Bupati Kaur Lismidianto SH MH, Kepala Dinas Kesehatan Kaur Yasman M.Pd, seluruh Kepala Puskesmas, Forkopimda, Pelajar tingkat SMP dan SMA sederajat serta masyarakat Umum.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Kaur, Yasman M.Pd, menyampaikan dalam rangka memperingati hari Kesehatan Nasional Ke 60 tahun 2024, pihaknya melaksanakan berbagai kegiatan bakti sosial seperti pengecekan kesehatan gratis, pengecekan gizi gratis,  serta jalan sehat.

BACA JUGA:Hasil SKD CPNS Pemprov Bengkulu Segera Diumumkan, BKD: Menunggu Input Data dari BKN

BACA JUGA:Harga Karet di Bengkulu Berangsur Membaik

"Dalam kegiatan ini kita juga melibatkan beberapa organisasi kesehatan seperti IDI, IBI, PERSAGI, PPNI, dan Masyarakat Kecamatan Kaur Selatan, dengan jumlah sekitar 500 orang," kata Yasman.

Yasman menjelaskan panitia juga telah menyediakan berbagai dorprise untuk peserta yang beruntung, seperti mesin cuci, dipenser, perabotan rumah tangga, serta banyak lagi hadiah lainnya.

" Tentu untuk penyemangat dan memeriahkan acara ini kita juga telah menyiapkan berbagai macam dorprise bagi peserta yang beruntung" kata Yasman.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: