Masih Suka Tidur Lampu Nyala? Ketahui Sederet Dampaknya untuk Kesehatan di Sini!

Masih Suka Tidur Lampu Nyala? Ketahui Sederet Dampaknya untuk Kesehatan di Sini!

Ilustrasi. Masih suka tidur lampu nyala? Ketahui sederet dampaknya untuk kesehatan di sini!--(Sumber : Doc/BETV)

3. Memicu stres dan meningkatkan risiko gangguan kesehatan mental


--(Sumber : iStockPhoto)

Kebiasaan tidur dengan lampu menyala juga dapat menyebabkan stres dan meningkatkan risiko gangguan kesehatan mental. 

Hal ini lantaran cajaya di malam hari dapat menyebabkan stres pada tubuh karena otak terus bekerja untuk menyesuaikan dengan lingkungan yang tidak ideal untuk tidur.

Paparan cahaya berlebih dapat meningkatkan kadar kortisol, yaitu hormon stres, yang dapat memengaruhi suasana hati dan kesehatan mental. 

Jika hal ini terus berlangsung, maka kondisi ini dapat memicu gangguan seperti kecemasan, depresi, dan mudah merasa lelah secara emosional.

BACA JUGA:Komisi Penyuluhan Pertanian Provinsi Bengkulu Dibentuk, Fokus Tingkatkan SDM dan Jaringan Kerja

BACA JUGA:Buah Mangga Ampuh Meredakan Sembelit, Cek Manfaat bagi Kesehatan di Sini

4. Meningkatkan risiko penyakit kronis seperti kanker dan diabetes

Paparan cahaya saat tidur dikaitkan dengan risiko penyakit kronis tertentu, seperti kanker payudara dan prostat ya g disebabkan oleh penurunan produksi melatonin yang memiliki sifat anti-kanker. 

Selain itu, gangguan tidur yang disebabkan oleh lampu menyala juga dapat memengaruhi fungsi metabolisme sehingga meningkatkan risiko diabetes tipe 2 akibat ketidakseimbangan hormon dan resistensi insulin.

BACA JUGA:Dinas TPHP Provinsi Bengkulu Peringatkan Bahaya Alih Fungsi Lahan Pertanian

BACA JUGA:Dinkes Kota Bengkulu Imbau Masyarakat Jaga Pola Makan untuk Cegah ISPA

5. Mengganggu regenerasi sel dan proses pemulihan tubuh saat tidur

Tidur adalah waktu bagi tubuh untuk memperbaiki kerusakan sel dan jaringan sementara tidur dengan lampu menyala dapat mengganggu proses ini, sehingga tubuh tidak dapat memulihkan diri secara maksimal. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: