Pencairan Sertifikasi Molor, Bupati Mukomuko Minta Guru Bersabar

Pencairan Sertifikasi Molor, Bupati Mukomuko Minta Guru Bersabar

BETVNEWS.- Terkait molornya pencairan  tunjangan sertifikasi guru untuk di kabupaten Mukomuko untuk triwulan 4 tahun 2019 lalu Bupati Mukomuko, Choirul Huda minta para guru bersabar. Karena sampai saat inim pihaknya terus berupaya agar pembayaran sertifikasi untuk para guru ini agar cepat dibayarkan. "Kita berharap untuk para guru sertifikasi yang belum dibayarkan,kita harapkan agar bersabar dan kita usahakan pembayaran ininsecepat mungkin" jelas Bupati Disisi lain, kepala dinas pendidikan dan kebudayaan kabupaten Mukomuko Ruslan mengatakan bahwa pihaknya sampai saat ini sudah berkoordinasi dengan pemerintah pusat terkait dengan pembayaran dana sertifikasi ini. " Sampai saat ini kita sudah berkoordinasi dengan pihak terkait termasuk TPAD dan tinggal menunggu legalitas pembayaran,dan kita harapkan proses ini tidak akan memakan waktu lama,agar para guru sertifikasi dikabupaten Mukomuko dapat segera menerima haknya" jelas kadis. (Jemiand)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: