Antisipasi Lonjakan Kebutuhan BBM Jelang Nataru, Pemprov Bengkulu Surati Pertamina

Asisten II Setda Provinsi Bengkulu, R.A Denni--(Sumber Foto: Tim/BETV)
BENGKULU, BETVNEWS - Menghadapi lonjakan kebutuhan bbm menjelang natal dan tahun baru, Pemerintah Provinsi BENGKULU telah menyurati Pertamina.
Langkah ini dilakukan, untuk memastikan stok bbm tetap aman dan menghindari kemacetan panjang, akibat antrean kendaraan di SPBU di seluruh wilayah Bengkulu.
Asisten II Setda Provinsi Bengkulu, R.A Denni mengatakan pihaknya pun telah berkoordinasi langsung dengan pertamina beberapa waktu lalu.
Hal ini dilakukan, sebagai bentuk antisipasi agar kebutuhan bbm saat nataru bisa terpenuhi dengan baik.
BACA JUGA:Pemprov Bengkulu Batasi Operasional Truk Tambang dan Perkebunan Selama Nataru
BACA JUGA:7 Efek Daun Jarak Ini Perlu Diketahui, Salah Gunakan Picu Risiko Berbahaya bagi Tubuh
“kita sudah berkoordinasi dengan pihak pertamina dan memastikan stok bbm saat nataru aman dan dapat terpenuhi untuk masyarakat bengkulu,” ungkap R.A Denni, Asisten II Setda Provinsi Bengkulu,.
Tak hanya itu, Pemprov Bengkulu juga menggelar rapat bersama dinas perhubungan provinsi bengkulu untuk membahas kesiapan menghadapi Nataru, termasuk memastikan distribusi BBM berjalan lancar.
Denni menambahkan koordinasi ini juga mencakup langkah antisipasi agar tidak ada kendala berarti dalam penyaluran BBM nantinya.
BACA JUGA:Cara Mudah Mengolah Daun Jarak Menjadi Obat Luka, Pastikan Langkah-langkannya Benar
BACA JUGA:Rahasia Kulit Sehat, Pakai Daun Jarak! Ini Manfaatnya untuk Kecantikan
“kita harapkan selama Nataru tidak ada kendala mengenai bbm mengingat memasuki libur nataru ini tentu aktifitas kendaraan semakin banyak dan BBM sangat dibutuhkan oleh masyarkaat,” tutup R.A Denni, Asisten II Setda Provinsi Bengkulu.
ADV
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: