Tak Melalui Kas Daerah, Tahun Ini TPG Dibayarkan Langsung ke Rekening Guru

Tak Melalui Kas Daerah, Tahun Ini TPG Dibayarkan Langsung ke Rekening Guru

Kepala Bidang Pembinaan Ketenagakerjaan dan Saprpras Satuan Pendidikan Dikbud Provinsi Bengkulu, Didi Hartanto --(Sumber Foto: Putri/BETV)

BENGKULU, BETVNEWS - Sebagai upaya Pemerintah Pusat untuk mensejahterahkan guru, mengurangi hambatan birokrasi serta memastikan tunjangan diterima secara penuh dan tepat waktu, Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Abdu Mu'ti menginstruksikan  Tunjangan Profesi guru (TPG)yang sebelumnya diberikan melalui Kas Daerah (Kasda) di tahun 2025 ini langsung di berikan ke rekening masing-masing guru.

Kepala Bidang Pembinaan Ketenagakerjaan dan Saprpras Satuan Pendidikan Dikbud Provinsi Bengkulu, Didi Hartanto mengatakan, dengan adanya mekanisme yang baru ini pihak dikbud hanya mendapatkan mandat dari pemerintah pusat untuk melakukan usulan rekening masing-masing guru ke Kementerian Keuangan.

Sedangkan dalam proses pencairan, nantinya Kementerian Keuangan akan langsung mentransfer ke rekening masing-masing guru.

"Untuk ditahun ini mekanisme pembayaran TPG memang berbeda dibandingkan dengan tahun-tahun sebelumnya, sesuai arahan Pemerintah Pusat di tahun ini TPG langsung ke rekening masing-masing guru dan tidak lagi melalui kas daerah," kata Didi Selasa 4 Maret 2025.

BACA JUGA:Terbatas Anggaran, Tahun Ini Pemprov Bengkulu Hanya Bedah 2 RTLH

BACA JUGA:Waralaba Menunggak Retribusi Sampah Rp60 Juta, Pemkot Bengkulu Minta Segera Lunasi

Lebih lanjut dirinya menjelaskan, saat ini proses TPG  Triwulan pertama masih dalam tahap verifikasi rekening masing-masing guru oleh Kementerian Keuangan.

 Untuk jumlah penerima TPG sendiri pada Triwulan ini belum bisa diketahui namun akan diprediksi di angka 3.235 orang guru, sedangkan untuk nominal sendiri setiap guru berbeda-beda sesuai dengan golongan.

"Saat ini masih dalam tahap verifikasi data rekening oleh Kementerian Keuangan jadi belum tahu kapan akan dibayarkan, kalau untuk jumlah saya rasa tidak jauh-jauh dari tahun kemarin kurang lebih ada 3.235 orang guru," tutupnya.

BACA JUGA:Polresta Bengkulu Razia Rumah Produksi dan Penampungan Tuak

BACA JUGA:Kasus Penipuan di Unihaz Bengkulu Terus Dikembangkan, Akan Ada Tersangka Baru? Ini Kata Kapolresta

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: