Pererat Silaturami, Polresta Bengkulu Gelar Buka Puasa Bersama Polri-TNI dan Insan Pers

Pererat Silaturami, Polresta Bengkulu Gelar Buka Bersama Polri-TNI dan Insan Pers--(Sumber Foto: Imron/BETV)
BENGKULU, BETVNEWS - Kepolisian Resort Kota (Polresta( BENGKULU menggelar buka puasa bersama Polri-TNI dan insan pers BENGKULU pada Senin, 24 Maret 2025.
Kegiatan yang dilaksanakan di Aula Endra Dharmalaksana Polresta Bengkulu ini dihadiri Kapolresta Bengkulu Kombes Pol Sudarno, Dandim 0407/Kota Bengkulu Kolonel Inf Widi Rahman,S.H.,M.Si, unsur pimpinan media dan para wartawan yang sering melakukan liputan di Polresta Bengkulu.
Kegiatan buka bersama yang sangat harmonis dan saling menguatkan tersebut juga diisi dengan ceramah agama dari Ustad Syukron Jayadi.
BACA JUGA:Sekali Buka Amplop Cair Saldo DANA Rp350.000, Begini Cara Mendapatkan Uang Gratis!
Kapolresta Bengkulu Kombes Pol. Sudarno dalam sambutannya mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada para undangan yang telah menyempatkan untuk hadir di aula Polresta Bengkulu.
Ia menjelaskan kegiatan ini di gelar guna memperat tali silaturami antar TNI-POLRI dan Insan pers.
Kapolresta yang dikenal sangat akrab dengan awak media di Provinsi Bengkulu ini juga mengatakan, kegiatan ini sebagai wujud sinegritas dan kolaborasi TNI-POLRI serta awak media sebagai bentuk hadirnya pemerintah di tengah masyarakat yang majemuk serta Kebhinekaan pada bangsa yang besar ini.
BACA JUGA:Gelar RUPST 2025, BRI Bagikan Dividen Rp51,73 triliun dan Bersiap Lakukan Buyback Rp3 triliun
BACA JUGA:Saldo DANA Gratis dari Aplikasi Rewardy, Cek Cara Mudah Klaimnya di Sini
"Kegiatan ini di gelar sebagai bentuk soliditas kebersamaan antar TNI-POLRI serta antar umat beragama dan merupakan perintah langsung dari bapak Kapolri untuk meningkatkan sinegritas TNI-POLRI dalam memberikan perlindungan, pengayoman dan pelayanan kepada masyarakat untuk dapat melaksanakan aktivitas agar aman dan kondusif," kata Kombes Pol. Sudarno.
Ke depan Kombes Pol. Sudarno berharap ikatan persaudaraan serta selalu menjaga soliditas dan sinegritas khususnya antara TNI-POLRI serta awak media dalam melaksanakan tugas secara bersama-sama agar kedepan kita dapat menuju mewujudkan Indonesia Emas 2045.
"Semoga sinegritas antar TNI-POLRI serta awak media terus berlanjut kedepannya dan dapat menuju mewujudkan Indonesia Emas 2045," pungkas Kombes Pol Sudarno.
BACA JUGA:Resep Camilan Sehari-hari, Yuk Bikin Salad Buah Enak ala Rumahan
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: