Tabung Gas Bocor, Indekost Terbakar

Tabung Gas Bocor, Indekost Terbakar

BETVNEWS,- Indekost yang dihuni oleh sepasang suami istri yang berada di jalan Padat Karya 15 terbakar pada Jumat (11/06) Pagi. Dijelaskan Cindy, warga sekitar, api diduga berasal dari bocornya selang regulator tabung gas. Namun korban tetap memaksa menghidupkan kompor gas, sehingga timbul percikan api dari tabung gas milik korban. "Selang regulatornya bocor, namun Dona pemilik indekost tetap memaksa menghidupkan tabung gas," ujarnya. Ia juga menambahkan, saat ini Udin (Suami Dona,red) telah dibawah kerumah sakit, lantaran mengalami luka bakar di kaki, tangan dan dada, serta pipi sebelah kiri akibat menyelamatkan perabotan kost. "Suaminya sudah dibawah kerumah sakit, karena mengalami luka bakar di sejumlah bagian tubuh, akibat menyelamatkan perabotan kost saat terjadi kebakaran," tutupnya. (Adi)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: