Pembelian Obat Terapi Covid-19 di Apotek Harus Pakai Resep Dokter

Pembelian Obat Terapi Covid-19 di Apotek Harus Pakai Resep Dokter

BETVNEWS - Ditengah meningkatnya kasus konfirmasi positif covid 19 di Kota Bengkulu akhir-akhir ini, juga diikuti oleh permintaan atau pembelian obat-obatan terapi antivirus serta vitamin di sejumlah Apotek yang ada di Kota Bengkulu, namun saat ini stok obat anti virus di apotek masih tergolong aman. Seperti di salah satu Apotek terbesar di Kota Bengkulu, meski stok obat terapi anti-virus serta vitamin masih tergolong aman namun penjualannya dilakukan pembatasan yakni dengan harus menggunakan resep dokter. Akan tetapi, seiring peningkatan kasus konfirmasi ini juga, pembelian obat terapi anti-virus di apotek tidak begitu meningkat, namun untuk pembelian vitamin seperti vitamin C, B, dan E cukup meningkat. "Kalau stok (obat terapi antivirus, red) kita aman, cuman memang harus pakai resep dokter, saat ini yang terjadi peningkatan pembelian ada vitamin C vitamin D dan vitamin E, kita enggak ada pembatasan pembelian karena memang sebenarnya belum ada masyarakat yang belanja borongan," Ungkap Neni Tri Anggraini, Apoteker Apotek Kimia Farma Kota Bengkulu. Ia pun menyebut, untuk ketersediaan obat-obatan lainnya selain obat terapi anti-virus, juga dikatakan masih aman, namun memang ada merek-merek dagang tertentu yang agak sulit untuk didapatkan. (Nay)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: