RKPD 2023 Tuntas, Pembahasan KUA PPAS Segera Dilaksanakan
Yulizar, Kabid Perencanaan Pengendalian Evaluasi dan Pembangunan Daerah saat menjelaskan terkait pembahasan KUA PPAS usai menyelesaikan Rencana Kerja Pembangunan Daerah (RKPD) tahun 2023.--(Sumber Foto: Didit/Betv)
BETVNEWS, - Setelah menyelesaikan Rencana Kerja Pembangunan Daerah (RKPD) tahun 2023, Bappeda dan Litbang Kabupaten Kaur, telah menyerahkan RKPD kepada TAPD guna untuk segera dilakukan pembahasan dalam KUA PPAS.
RKPD yang telah disusun tersebut, merupakan hasil dari Musrenbang tingkat Desa, Musrenbang Kecamatan, hingga Musrenbang Kabupaten Kaur, sehingga semua usulan yang dianggap urgen telah dimasukkan dalam RKPD tersebut.
BACA JUGA:Turun ke Pasar, Bagikan 2.000 Bendera Untuk Masyarakat
"RKPD Kabupaten Kaur saat ini sudah disetujui oleh Pemerintah Provinsi Bengkulu, dan telah kita serahkan kepada BKD untuk dimasukkan pada SIPD, untuk selanjutnya akan dibahas dalam KUA PPAS," ungkap Yulizar, Kabid Perencanaan Pengendalian Evaluasi dan Pembangunan Daerah.
Selanjutnya, setelah dilakukan pembahasan KUA PPAS bersama tim Banggar DPRD Kaur, maka hasilnya akan dimasukkan dalam SIPD masing-masing OPD.
BACA JUGA:Peringati HUT RI ke 77 , Perumda Tirta Hidayah Berikan Diskon Pemasangan 70,60 Persen
"Semua program yang telah direncanakan, dan sudah mendapatkan persetujuan atas pembahasan bersama antara TAPD dan Banggar, akan masuk langsung ke SIPD masing-masing OPD," tambahnya.
Dalam RKPD yang telah disusun tersebut, berbagai program telah diusulkan dari masing-masing OPD, diantaranya pembangunan sekolah, peningkatan jalan dan jembatan, serta pembangunan infrastruktur dan program lainnya.
(Didit kite)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: