Persentase Kelulusan UN SMP/Mts, Turun

Kamis 24-05-2018,14:48 WIB

BETVNEWS,- Dinas Pendidikan (Dispendik) Provinsi Bengkulu, telah mengumumkan Hasil kelulusan ujian nasional SMP/MTs tahun Pelajaran 2017/2018 bertempat di Ruang sidang Dispendik Provinsi Bengkulu, pada Kamis (24/5) pagi Menurut Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Bengkulu, Ismaun Budiman, menjelaskan tahun ini terjadi penurunan persentase kelulusan ujian nasional SMP/Mts yakni 2,5 persen. Banyak faktor yang mempengaruhi tingkat penurunan kelulusan siswa ini, antara lain kualitas guru, inovasi pembelajaran guru dalam mengajar, sarana dan prasarana yang ada di masing-masing sekolah. Kendati demikian, pihaknya berharap kedepan Bupati dan Walikota agar memberikan pelatihan-pelatihan dan diklat untuk guru, karena perubahan cara dan teknik mengajar sekarang berbeda dengan dahulu. Sementara itu, yang lebih mengejutkan, dari 32.227 peserta UN SMP/Mts hanya 12 orang yang mendapatkan nilai sempurna, yakni 1 orang pada mata pelajaran bahasa Indonesia Dan 11 orang lainnya dimata pelajaran matematika. Disis lain, R. Wahyu DP, selaku Ketua umum Pelaksanaan ujian nasional Provinsi Bengkulu menambahkan hasil nilai rata-rata tertinggi diraih oleh Kabupaten Benteng , disusul Kota Bengkulu dan posisi buncit duduki kabupaten Lebong. Berikut adalah daftar peringkat kota/kabupten jenjang SMP/MTs/SMPT Ujian Nasional 2017/2018: 1. Kabupaten Bengkulu Tengah 2. Kota Bengkulu 3. Kabupaten Muko-muko 4. Kabupaten Bengkulu Utara 5. Kabupaten Rejang Lebong 6. Kabupaten Kepahiang 7. Kabupaten Bengkulu Selatan 8. Kabupaten Seluma 9. Kabupaten Kaur 10. Kabupaten Lebong (Reni)

Tags :
Kategori :

Terkait