Tidak hanya itu, tomat juga menjadi sumber dari likopen yang merupakan antioksidan kuat dan berprean penting dalam menjaga kesehatan kulit. Likopen ini memberikan perlindungan terhadap kerusakan kulit akibat paparan sinar matahari.
9. Paprika
Paprika juga menjadi makanan yang mengandung vitamin C dan dapat memantu produksi kolagen di dalam tubuh. Kandungan capsaicin yang ada di dalamnya juga memiliki sifat anti radang yang ampuh untuk melawan tanda-tanda penuaan kulit.
10. Kacang Mete
Kacang mete tidak mengandung kolagen langsung, namun kacang yang satu ini memiliki peran penting dalam membantu produksi kolagen di dalam tubuh berkat kandungan mineral tembaga di dalamnya.
Kandungan mineral ini berperan penting dalam pengembangan kolagen dan elastin yang memberikan kekuatan dan juga kelenturan pada kulit.
Kacang mete juga merupakan sumber zinc yang baik dimana kandungan mineral ini memiliki peran penting bagi tubuh untuk memperbaiki dirinya sendiri dan juga membentuk kolagen.
Demikian 10 daftar makanan yang mengandung kolagen tinggi yang baik untuk tubuh. Yuk konsumsi makanan ini untuk penuhi asupan kolagen tubuhmu. Semoga bermanfaat!(*)