Pemilik Kolesterol Tinggi Perlu Hindari 6 Jenis Makanan Ini Jika Tidak Ingin Semakin Parah, Cek Apa Saja

Minggu 05-05-2024,18:31 WIB
Reporter : Neng Erlin
Editor : Ria Sofyan

Daging merah ini mengandung lemak jenuh yang tinggi sehingga selain meningkatkan kadar kolesterol juga dapat memicu kanker serta penyakit jantung sehingga sebaiknya kamu hindari atau batasi konsumsinya. 

BACA JUGA:Terapkan Dari Sekarang! Inilah 5 Cara untuk Mencegah Kolesterol Tinggi pada Tubuh

4. Jeroan

Jeroan juga menjadi salah satu penyebab tingginya kadar kolesterol di dalam tubuh terutama bagi penderita kolesterol sehingga perlu dibatasi konsumsinya. 

Meski demikian, jeroan sebenarnya kaya akan kandungan zat besi sehingga memiliki banyak manfaat untuk kesehatan tubuh. Meski di saat bersamaan, makanan ini juga mnengandung kolesterol dan purin yang tinggi sehingga sebaiknya dibatasi konsumsinya bagi penderita kolesterol dan juga asam urat. 

BACA JUGA:Waspada! Ini 7 Gejala Kolesterol Tinggi pada Tubuh yang Perlu Kamu Ketahui, Cek Apa Saja

5. Kulit Ayam

Kulit ayam menjadi makanan yang banyak digemari oleh orang-orang karena rasanya yang gurih dan lezat. Namun jika kamu penderita kolesterol, maka sebaiknya hindari konsumsi makanan yang satu ini. 

Hal ini lantaran kulit ayam terdiri dari lemak yang tentunya akan memperparah kondisi kolesterol sehingga sebaiknya dihindari terutama saat dikonsumsi dengan cara digoreng. 

BACA JUGA:Kenali Apa Itu Kolesterol dan Penyebab Kolesterol Tinggi pada Tubuh, Apakah Berbahaya?

6. Kuning Telur

Makanan penyebab kolesterol tinggi selanjutnya adalah kuning telur. Meski dapat meningkatkan kolesterol, kuning telur sebenarnya mengandung protein yang baik untuk kesehatan tubuh dan juga cocok dikonsumsi untuk diet. 

Meski demikian, para pengidap kolesterol tinggi harus berhati-hati jika ingin mengonsumsinya karena jika dikonsumsi dalam jumlah banyak justru dapat meningkatkan kadar kolesterol dalam tubuh. 

BACA JUGA:Hindari 6 Jenis Makanan Ini Karena Dapat Sebabkan Kadar Kolesterol Naik, Apa Saja?

Demikian 6 jenis makanan yang menjadi penyebab kolesterol tinggi yang sebaiknya dihindari jika kadar kolesterol di dalam tubuhmu tidak normal. Semoga bermanfaat!(*)

Kategori :