Lagi Radang Tenggorokan? 5 Obat Herbal Ini Ampuh Mengatasinya, Ada Madu hingga Daun Sirih

Jumat 13-12-2024,14:30 WIB
Reporter : Neng Erlin
Editor : Ria Sofyan

Obat Hebal untuk Mengatasi Radang Tenggorokan

1. Madu


--(Sumber : iStockPhoto)

Madu dikenal sebagai salah satu obat alami terbaik untuk radang tenggorokan sehingga menjadi obat pertama yang bisa kamu pilih untuk mengatasi kondisi ini. 

Hal ini lantaran kandungan antibakteri dan antiinflamasi dalam madu dapat membantu mengurangi peradangan dan melawan infeksi. 

Selain itu, madu juga memberikan lapisan pelindung di tenggorokan sehingga mengurangi rasa sakit saat menelan. 

Kamu bisa mencampurkan satu sendok makan madu dengan air hangat atau teh herbal untuk diminum secara rutin. 

Selain mengatasi radang tenggorokan, mengonsumsi madu secara teratur juga dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh, membuat tubuh lebih tahan terhadap serangan penyakit.

BACA JUGA:Catat! 5 Kelompok Orang Ini Tak Boleh Konsumsi Kacang Hijau, Salah Satunya Penderita Asam Urat

BACA JUGA:8 Manfaat Tersembunyi Akar Alang-alang Bagi Wanita, Kamu Wajib Tahu!

2. Jahe

Jahe memiliki sifat antiinflamasi yang kuat sehingga efektif untuk meredakan radang tenggorokan. 

Hal ini lantaran kandungan gingerol dalam jahe membantu mengurangi rasa sakit, sekaligus melawan bakteri dan virus penyebab infeksi. 

Untuk mendapatkan manfaatnya, kamu hanya perlu membuat teh jahe dengan cara merebus irisan jahe segar dalam air panas lalu menambahkan madu atau lemon untuk meningkatkan rasa dan manfaatnya. 

Selain membantu tenggorokan, jahe juga baik untuk menghangatkan tubuh dan meningkatkan sirkulasi darah.

BACA JUGA:5 Resep Praktis Olahan Kacang Hijau, Ada Mochi hingga Bakwan Kacang Hijau

Kategori :